Kamera Perceptual Computing dari Intel Akan Terpasang Secara “Built-in” di Laptop Mulai Tahun Depan


pc_2Di kesempatan saya berbicara dengan Anil Nanduri dari Intel yang membawahi teknologi perceptual computing pada pagi ini. Ia mengatakan bahwa kamera yang berteknologi perceptual computing akan tersedia dalam waktu dekat, namun yang lebih menarik lagi adalah kamera berteknologi perceptual computing akan secara “built-in” terpasang di laptop menggantingkan kamera model lama mulai tengah tahun kedua pada tahun 2014 nanti.

Saat ini, kamera yang menggunakan teknologi perceptual computing masih terpisah dengan laptop sehingga pengguna laptop jika ingin menggunakan teknologi perceptual computing harus membeli kamera tambahan dan memasangnya di bagian atas laptop. Tentunya hal ini akan agak merepotkan bagi pengguna laptop. Untungnya dengan inisiatif terbaru dari Intel bersama partner-partner mereka, pengguna nantinya langsung dapat menggunakan teknologi perceptual computing dari laptop mereka tanpa harus memberi alat tambahan.

pc_6Kamera berteknologi perceptual computing yang ada saat ini

Anil Sanduri mengatakan bahwa walaupun mulai tengah tahun kedua tahun depan nanti kamera berteknologi perceptual computing akan tersedia secara built-in di laptop,  namun hal tersebut akan dilakukan dengan perlahan-perlahan dan tidak langsung semua laptop akan menggunakan kamera berteknologi perceptual computing ini. Untuk pengadaan kamera perceptual computing ini, Intel bekerja sama dengan Creative, perusahaan yang sudah terkenal memproduksi banyak perangkat entertainment.

Bagi para pengembang aplikasi yang mengimplementasikan teknologi perceptual computing di aplikasi mereka, tentunya inisiatif dari Intel ini akan menjadi angin segar karena ini berarti aplikasi mereka akan segera dapat dinikmati oleh masyarakat umum secara luas. Anil sendiri mengatakan bahwa nantinya kamera berteknologi perceptual computing akan ramai digunakan banyak orang dan akan digunakan bergantian dengan keyboard dan mouse.

* Disclosure: saat ini saya sedang berada di Taiwan diundang oleh Intel untuk mengikuti acara Computex 2013 di Taipei, Taiwan