AMD APU A-Series dengan Teknologi HSA Resmi Diluncurkan di Indonesia


banner

Pada tanggal 17 Januari 2014 di Jakarta, AMD resmi merilis prosesor APU A-Series berkode “Kaveri” generasi terbarunya di indonesia. Terdapat tiga prosesor AMD APU “Kaveri” A-Series yang akan dijual di Indonesia yaitu AMD A10-7850K, AMD  A10-7700K dan AMD A8-7600. Tentu saja karena menggunakan teknologi APU dimana menggabungkan CPU dan GPU dalam sebuah chip prosesor, maka dilengkapi dengan grafis bawaan Radeon R7.

AMD APU “Kaveri” A-Series terbaru ini telah menggunakan teknologi Heterogeneous System Architecture (HSA) yang memungkinkan CPU dan GPU bekerja secara bersamaan sehingga akan mempersingkat pengerjaan komputasi yang akan menghasilkan performa dan efisiensi dalam memproses data.

petinggi

Petinggi AMD sedang memamerkan AMD APU A-Series terbarunya

Jumlah inti yang dimiliki prosesor ini terdiri dari 12 inti (4 inti CPU + 8 inti GPU) untuk seri AMD A10-7850K, 10 inti (4 inti CPU + 6 inti GPU) untuk seri AMD  A10-7700K dan 10 inti (4 inti CPU + 6 inti GPU) AMD A8-7600 yang akan menunjang kemampuan HSA menjadi lebih baik.

Grafis Radeon R7 yang terdapat pada APU AMD “Kaveri” A-Series ini telah mendukung fitur Mantle yang merupakan API khusus untuk mengoptimalkan game bagi programmer dan developer dalam meningkatkan performa game lebih cepat sebagai alternatif dari Direct X buatan Microsoft dan AMD TrueAudio akan menghasilkan kualitas audio lebih baik.

Prosesor generasi APU terbaru ini telah tersedia di Indonesia mulai Januari 2014 ini. Untuk AMD A10-7850K akan dijual dengan harga $ 173 dan AMD A10-7700K dengan harga $ 152. Kedua prosesor tersebut akan dijual satu paket dengan game Battlefield 4. Sedangkan untuk AMD A8-7600 akan mulai pengiriman pada Q1 2014 yang akan dijual dengan harga $ 119.