Categories: Berita

Carrizo, Prosesor AMD APU Terbaru Dengan Performa Tinggi dan Hemat Konsumsi Daya

Kemarin AMD Indonesia mengadakan AMD Media Gathering di Jakarta. Dalam kesempatan tersebut AMD Indonesia memperbarui informasi mengenai produknya yang telah terjual di Indonesia hingga mengumumkan produk baru yang telah meluncur dan akan datang di Indonesia. Salah satu yang menarik adalah berita akan munculnya produk terbaru AMD di tahun 2015 yaitu Carrizo.

Peter Chamber selaku Consumer Business Lead, AMD APJ region menyatakan bahwa di tahun 2015 mendatang AMD masih akan fokus dengan pengembangan produk APU yang merupakan gabungan dari CPU (prosesor) dan GPU (grafis) yang sudah sepenuhnya mendukung ekosistem HSA melalu produk AMD APU generasi kelima dengan kode yang bernama Carrizo.

HSA ini memungkinkan CPU dan GPU untuk mengakses memori fisik serta virtual yang sama sehingga memungkinkan pengembangan program serta menjalankan komputer secara lebih cepat dan efisien terutama untuk program yang memanfaatkan akselerasi GPU.

Produk Carrizo akan diluncurkan AMD pada tahun 2015. Carrizo memiliki keunikan dimana produk ini menggabungkan CPU, GPU, North Bridge dan South Bridge dalam 1 chip. Carrizo ini dirancang untuk notebook tipis dengan dilengkapi GPU AMD Radeon generasi selanjutnya yang telah mendukung Mantle, Direct X 12, dan Dua grafis sekaligus.

AMD Indonesia mengumumkan Carrizo sebagai pengusung dukungan penuh terhadap HSA. Dalam hal ini akan terjadi peningkatan performa yang tinggi dan penghematan konsumsi daya yang signifikan dari Carrizo dibandingkan versi APU sebelumnya. Untuk itu, kita tunggu saja kehadirannya di tahun 2015 nanti.

Share
Published by
Adhitya Wibawa Putra

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019