Google Rilis Analytics for Google Cast Application untuk Permudah Developer Memperoleh Data Aplikasi


Chromecast_plugged_into_TV

[sumber: Wikimedia]

Kini developer Google Cast dapat mengetahui jumlah perangkat yang sedang mengakses aplikasi yang dikembangkan karena Google secara resmi merilis Analytics for Google Cast Application pada tanggal 4 Maret 2016.

Dengan fitur ini, selain dapat mengetahui jumlah perangkat yang menggunakan aplikasi, developer dapat mengetahui banyak sesi inisiasi perangkat dan dapat mengetahui seberapa lama sesi memutar media.

Sebelum fitur ini ada, developer harus mengembangkan instrumen sendiri dan mengimplementasikannya untuk memperoleh informasi seperti yang disebutkan di atas. Kini Google mengumumkan bahwa developer dapat memperoleh data dari Google Cast Developer Console.

Developer cukup masuk ke Developer Console dengan menggunakan akun yang dimilikinya dan membuka kolom Application, kemudian memilih tautan View, dan developer akan mendapati halaman Analiik.

Pada halaman Analitik, terdapat tiga buah tab yang menunjukan masing-masing analisis dari aplikasi. Tab yang pertama adalah Devices. Pada tab ini, developer dapat mengetahui jumlah perangkat yang menjalankan aplikasinya dari grafik metrik yang akan menampilkan data dari waktu ke waktu.

Kemudian terdapat tab Sessions, yaitu sebuah tab yang akan menunjukan kepada developer tentang lama sesi aplikasi berjalan. Dan selanjutnya adalah tab Avg. Playback yang akan menunjukan rata-rata lama waktu pemutaran media pada setiap sesinya untuk aplikasi tersebut.

Selain itu, developer dapat menganalisis data berdasarkan negara atau platform yang digunakan pengirim. Dan untuk mempermudah developer, tab yang digunakan dapat menampilkan data berdasarkan harian, mingguan, dua mingguan, atau empat mingguan, tergantung keinginan dari developer. Untuk lebih lanjutnya, developer dapat mempelajari dokumen pengembang.

 

[via Google Developer Blog]