Categories: Berita

Android Wear Terbaru Berikan Fitur Emoji dan Aplikasi yang Selalu Aktif

Android Wear merupakan salah sistem operasi buatan Google yang saat ini banyak digunakan untuk berbagai perangkat smartwatch. Sistem operasi ini banyak dipilih karena memiliki tampilan antarmuka yang simpel dan fitur-fitur yang menarik.

Baru-baru ini Android Wear baru saja mendapatkan update terbarunya yang mengalami penambahan maupun peningkatan fitur seperti emoji, aplikasi yang selalu aktif, koneksi Wi-Fi, dan masih banyak lagi. Fitur emoji memungkinkan pengguna smartwatch dapat menggambar sendiri dan menyisipkan emoji ke dalam pesan.

Dengan fitur aplikasi yang selalu aktif akan membuat aplikasi pada Android Wear dapat menampilkan data dinamis pada smartwatch bahkan ketika aplikasi sedang dalam modus ambient. Tentunya hal ini akan berguna apabila aplikasi yang dikembangkan akan menampilkan informasi yang selalu diperbarui.

Misalnya aplikasi seperti Endomondo, MapMyRun, dan Runtastic yang akan selalu memanfaatkan layar selalu aktif untuk memungkinkan aplikasi dapat melacak kegiatan olahraga penggunanya sudah berapa lama maupun jauh.

Selain itu, Android Wear versi terbaru telah ditambahkan kemampuan dalam hal konektivitas Wi-Fi dimana koneksi Wi-Fi yang terhubung pada ponsel pintar akan secara otomatis langsung dikoneksikan ke smartwatch. Selain itu, ketika sambungan Bluetooth terputus maka secara otomatis smartwatch akan menggunakan koneksi Wi-Fi dan jaringan internet yang tersedia.

Nantinya Google akan memulai update versi terbaru dari Android Wear melalui (OTA) over-the-air untuk semua smartwatch Android Wear selama beberapa minggu mendatang.

Share
Published by
Adhitya Wibawa Putra

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019