Setelah sebelumnya di acara WWDC 2015 pada bulan Juni lalu Apple mengumumkan akan membuat Swift menjadi open source, kini rencana tersebut telah direalisasikan. Hari ini, Apple resmi membuat bahasa pemrograman Swift menjadi open source termasuk di antaranya komponen compiler, library, dan debugger pada Swift.
Swift dirilis dengan lisensi Apache 2.0 , itu artinya para developer dapat menggunakan bahasa Swift sesuai keinginan bahkan boleh digunakan dalam pembuatan produk yang dikomersialkan pada iOS, OS X, dan Linux.
Apple juga merilis website swift.org sebagai bentuk dukungan bagi para developer untuk belajar dan sebagai dokumentasi yang dibutuhkan untuk memulai membuat proyek menggunakan bahasa Swift. Selain swift.org, Apple juga menyimpan source code-nya di GitHub.
Keputusan Apple ini membuat kepala open source di Github, Brandon Keepers, memberikan komentar positif karena dengan dirilinya open source Swift pada GitHub, Apple telah membawa bahasa pemrograman modern untuk developer di seluruh dunia.
Dengan di open source-kannya Swift, Apple ingin semua orang di dunia menggunakan bahasa Swift karena Swift sekarang dapat diintegrasikan ke dalam hampir semua sistem. Bagi para pembaca yang ingin belajar Swift, pada artikel TeknoJurnal sebelumnya ada beberapa rekomendasi situs yang bisa dijadikan sumber pembelajaran bahasa Swift.