Setelah ramai membicarakan lini produk ASUS Zenfone 3, ASUS kembali mengenalkan varian baru dari lini produk tablet miliknya. Pada tanggal 19 Sepetember 2016 kemarin, Secara resmi ASUS merilis produk tablet ASUS Zenpad 8 Z380KL. Jika semula lini produk Zenpad 8 ditujukan untuk pengguna mobile kelas premium, ASUS Zenpad 8 Z380KL menawarkan segmentasi pengguna yang lebih luas.
ASUS Zenpad 8 Z380KL hadir dengan menawarkan desain premium serta spesifikasi yang tetap mumpuni. Julianan Cen selaku Country Produk Group Leader ASUS Indonesia menyatakan bahwa model terbaru dari ASUS Zenpad 8 Z380KL menawarkan pengalaman terbaik dalam penggunaan tablet.
ASUS Zenpad 8 Z380KL memiliki desain tipis yang elegan, dengan balutan seperti leather premium di bagian belakangnya. Corak garis metalik melengkapi kesan mewah tablet yang memiliki ukuran layar 8 inci’ tersebut, dengan daya tahan yang lebih baik menggunakan Non Conductive Vacumm Mettalization (VCM).
ASUS Zenpad 8 Z380KL menawarkan layar berukuran 1280×800 yang cukup untuk menangani konten-konten beresolusi HD. Kemampuan untuk mendukung multi-touch hingga dengan sepuluh jari menambah banyak kombinasi yang bisa digunakan untuk berinteraksi dengan perangkat tersebut. Selain itu, ASUS Zenpad 8 Z380KL juga mengusung teknologi IPS dengan balutan anti fingerprint coating yang akan melindungi layar dari bercak sidik jari.
ASUS juga mengusung teknologi Visual Master pada perangkat ASUS Zenpad 8 Z380KL, sehingga akan membuat tampilan konten di layar menjadi lebih hidup untuk kebutuhan multimedia yang lebih sempurna. Kebutuhan multimedia ini juga ditopang dengan teknologi speaker bersertifikat DTS HD Premium Sound.
Untuk menunjang komunikasi penggunanya, ASUS memberikan konektivitas 4G ke dalam perangkat ASUS Zenpad 8 Z380KL, dilengkapi dengan fitur telepon dan SMS di dalamnya. Sedangkan untuk menunjang kinerjanya, ASUS Zenpad 8 Z380KL dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4.000 mAH.
Berikut ini spesifikasi lengkap dari ASUS Zenpad 8 Z380KL
Model | ASUS Zenpad 8 Z380KL |
CPU | Qualcomm Snapdragon 410 quad core 64-bit 1,2GHz |
GPU | Adreno 306 |
RAM | 2GB |
Storage | 16GB + 5GB ASUS Webstorage |
Micro SD | Yes (up to 128GB) |
Connectivity | 802.11b/g/n, Wi-Fi Direct, Bluetooth 4.0 |
Network | GSM 850 / 900 / 1800, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
Up to 21.1/5.76 Mbps DL/UL, 4G LTE (Band 20, 5, 8, 3, 2, 1, 7) |
SIM Card | Micro SIM |
Navigation | GPS, AGPS, GLONASS, BDS |
Display | 8″ HD IPS Display (128×800) / |
Video | HD 1280x720p recording |
Battery | 13.3W, 4000mAh, non-removable polymer battery |
Main Camera | 8MP PixelMaster Camera with f/2.0 aperture |
Front Camera | 2MP |
Sensor | Accelerometer, E-Compass, Proximity, Ambient-light |
OS | Brand-new ASUS ZenUI with Android 5.1 Lollipop |
Dimension | 101.4 x 187.96 x 8.85mm |
Weight | 265g |
Warna | Glacier Gray, Pearl White |
Price | Rp2.599.000 |