Berita

Atur Informasi dan Data Akun untuk Dapatkan Iklan Google yang Sesuai dengan My Activity

[Sumber: Pixabay]

Saat ini, Google mengumpulkan berbagai macam informasi yang kita miliki melalui seluruh layanan Google. Melihat itu, Google merilis “My Activity” agar kita dapat mengontrol data yang dikoleksi oleh Google secara mudah dari seluruh perangkat yang kita gunakan.

Bagi para pengguna layanan Google, My Activity memberikan beberapa keuntungan. Mereka dapat mengelola data apa yang boleh dikoleksi oleh Google yang akan memberikan dampak ke jenis iklan apa yang akan ditampilkan ke kita pada seluruh perangkat dan website.

Laman My Activity ini merupakan laman yang akan menampilkan seluruh data dan informasi dari berbagai macam layanan yang dimiliki oleh Google. Selain itu, My Activity juga menautkan beberapa halaman lain yang menunjukan jenis data yang telah telah dikumpulkan Google seperti lokasi, informasi perangkat, identifikasi jenis musik, dan lebih banyak lagi.

Berbagai macam informasi tersebut akan ditampilkan dari hari ke hari pada My Activity berdasarkan riwayat penelusuran di Google, penelusuran video di Youtube, hingga penggunaan Google Now. Pengguna juga dapat menghapus segala sesuatu dalam My Activity berdasarkan jangka waktu yang spesifik atau berdasarkan topik.

Hal ini mungkin tidaklah berarti besar, tetapi para pengguna dapat memanfaatkannya untuk mengontrol data-data Google yang tersimpan dalam satu tempat saja. Dan setidaknya, para pengguna tidak dipaksa oleh Google untuk menyimpan data-data yang tidak kita inginkan.

[Via The Next Web]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019