Instagram adalah sebuah aplikasi iPhone yang memungkinkan penggunanya untuk menggambil foto secara langsung (atau foto yang sudah ada dari galeri iPhone), kemudian memodifikasinya dengan efek-efek cantik yang sudah disediakan oleh Instagram yang memungkinkan foto yang tadinya biasa saja menjadi indah luar biasa :) , penggunanya juga bisa berbagi di berbagai jaringan sosial, dan pastinya berbagi dengan sesama member Instagram itu sendiri.
Instagram di rilis pada bulan Oktober 2010 dan semenjak saat itu, aplikasi ini langsung mendapatkan popularitas dan jumlah pengguna yang luar biasa besar dan cepat pertumbuhannya. Dengan semuanya yang serba gratis, Instagram juga menjadi salah satu aplikasi favorit saya untuk photography di iPhone. pendapat saya pribadi efek/filter yang mereka miliki membuat foto yang saya ambil terlihat klasik dan elegan.
Di akhir Desember tahun 2010, instagram mengumumkan bahwa mereka telah memiliki 1 Juta pengguna yang terdaftar menggunakan Instagram. Kemudian dui bulan Februari tahun 2011 instagram berhasil mencapai angka 1.75 juta member, yang memiliki rata – rata 290.000 upload foto per hari.
Dan di akhir februari hingga awal maret mereka sudah mencapai angka 2 Juta pengguna lebih.
Pertanyaan terbesarnya adalah, bagaimana sebuah layanan photo sharing dapat menarik 2 juta pengguna dalam waktu singkat, dimana foursquare butuh waktu setahun untuk mencapai prestasi seperti itu. Bahkan untuk twitter, mereka butuh waktu dua tahun untuk mencapai 2 juta pengguna.
Instagram sepertinya akan menjadi salah satu penguasa di wilayah aplikasi sharing photo. Saya sendiri yakin Instagram akan berekspansi ke Android dan bahkan Windows Phone 7. So.. mari kita belajar dar Instagram, walaupun belum bisa mendapatkan revenue yang pasti, serta bisnis moddel yang bagus, tetapi mereka berhasil membuat aplikasi yang simpel dan tepat guna sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup masyarakat dunia saat ini.
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…