Categories: BeritaDeveloperziliun

Bantu Developer Kembangkan Aplikasi Lebih Baik, Microsoft Meningkatkan Visibilitas pada Windows Store

[sumber: pixabay]

Setelah menerima kritik dan saran dari beberapa developer, Microsoft telah berusaha meningkatkan visibilitas dari aplikasi yang ada di Windows Store dan mengoptimalkan algoritma yang digunakan untuk menentukan review aplikasi yang ditampilkan di Dev Center dan Windows Store.

Sebenarnya, Microsoft telah membangun Store dan mengoptimalkannya untuk mendukung seluruh konten digital dari Windows dalam satu lokasi ketika Windows 10 dirilis tahun 2015 lalu. Beberapa perubahan terkait Store listing dan algoritma pencarian dikembangkan saat itu.

Kini, beberapa pembaruan tambahan dilakukan oleh Microsoft. Dalam hal ini Microsoft meningkatkan akurasi dari peringkat aplikasi dan hasil pencarian akan disesuaikan dengan kualitas dari aplikasi seperti jumlah unduhan maupun peringkat.

Kemudahan pencarian aplikasi juga ditingkatkan dengan memperbarui algoritma untuk membuat indeks aplikasi, apalagi ketika pencarian aplikasi dilakukan berdasarkan pada nama aplikasi dan kata kunci yang berhubungan.

Selain itu, developer dapat memberikan dukungan dengan meninjau sebuah tiket terbuka tentang permasalahan pencarian aplikasi dan visibilitasnya. Developer dapat memberikan konfirmasinya tentang penyelesaian permasalahannya atau mengidentifikasi semua kesenjangan yang ada sebelum tiket ditutup.

Secara bersamaan dengan peningkatan yang telah disebutkan, Store juga akan menyesuaikan cara mengelola ulasan untuk aplikasi. Store akan mengelola ulasan-ulasan dari aplikasi, memilihnya mana yang akan ditampilkan kepada pelanggan dan mana yang akan digunakan untuk penghitungan peringkat aplikasi.

Oleh karena itu, beberapa ulasan dapat menghilang jika ulasan tersebut tidak sesuai dari persyaratan yang ada. Hal ini bertujuan untuk melindungi pelanggan dari ulasan-ulasan yang berupa spam dan penipuan.

Selain itu, pada bulan Maret 2015, ulasan-ulasan yang terdapat pada Windows Insider Preview “Slow Ring” akan ditampilkan, tetapi untuk Windows Insider Preview “Fast Ring” akan tetap disembunyikan. Hal tersebut dikarenakan statistik antara Windows Insider dan versi akhir Windows tidak memiliki  perbedaan yang signifikan.

Dengan pembaruan-pembaruan ini, diharapkan dapat meningkatkan visibilitas dari aplikasi di Store dan dapat membantu pelanggan untuk menemukan aplikasi yang memiliki nilai tinggi dan relevan.

[via Windows]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019