Categories: BeritaDeveloperziliun

Bantu Perkembangan Bisnis Pengguna, Google Tingkatkan Batas Ukuran Penyimpanan di Compute Engine

Kadang, sebuah perusahaan membutuhkan sebuah VM(Virtual Machine) atau mesin virtual dalam kepentingannya. Salah satunya adalah Google Compute Engine. Google Compute Engine hadir untuk menjalankan sebuah mesin virtual dengan menggunakan pusat data inovatif yang dimiliki Google yang ditransmisikan melalui jaringan fiber ke seluruh penjuru dunia.

Pada tanggal 1 Februari 2016 kemarin, Google mengumumkan bahwa mereka meningkatkan batas ukuran produk penyimpanan yang terdapat pada Google Compute Engine. Adapun produk-produk yang ditingkatkan adalah Local SSD dan kedua jenis Persistent Disk.

Google menambahkan batas ukur sampai pada 64 TB untuk produk penyimpanan dengan jenis Persistent Disk, baik untuk tipe standar ataupun SSD-Backed. Layanan Persistent Disk menawarkan 30 IOPS per 1 GB untuk yang ditetapkan sampai dengan 15000 IOPS per 1 GB untuk yang berupa permintaan. Sedangkan untuk Persistent Disk Standart memiliki kecepatan 0,75 IOPS per GB untuk kemampuan bacanya dan 1,5 IOPS per GB untuk kemampuan tulisnya dengan harga 0,04 dollar per GB per bulan.

Google juga meningkatkan batas ukuran pada Local SSD menjadi sebesar 3 TB yang dapat digunakan untuk sebuah mesin virtual dengan kecepatan 4K IOPS untuk kemampuan baca dan tulisnya. Harga yang dibanderol oleh Google untuk menikmati layanan Google Compute Engine adalah 0, 218 dollar per GB per bulan. Dengan harga tersebut, semua data yang tersimpan pada Local SSD akan dienkripsi sehingga tidak akan mengalami downtime ketika sedang mengalami perawatan.

Dengan meningkatnya batas ukur penyimpanan pada Google Compute Engine, Google berharap dapat membantu penggunanya untuk mengembangkan bisnis.

[Sumber: Google Cloud Platform Blog]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019