Categories: Berita

BlackBerry App Generator : Buat Aplikasi di BlackBerry Secara Instan

RIM kembali mengeluarkan perangkat pengembangan aplikasi terbaru mereka di ajang BlackBerry World 2012. Perangkat yang diberi nama BlackBerry App Generator ini memungkinkan penggunanya membuat aplikasi untuk handphone BlackBerry dan BlackBerry PlayBook secara online dengan mudah. BlackBerry App Generator nantinya juga akan mengurusi urusan publikasi aplikasi di BlackBerry AppWorld.

Aplikasi BlackBerry yang dibuat lewat perangkat ini bisa dijalankan di atas platform BlackBerry OS 5 hingga BlackBerry OS 10 dan juga BlackBerry PlayBook OS. Aplikasi yang dibuat nantinya juga bisa diintegrasikan dengan BlackBerry Messenger (BBM) dan fitur-fitur dasar dari BlackBerry lainnya. Proses mulai dari pengambilan konten (via RSS), Design UI (User Interface), dan integrasi dengan BBM dilakukan via online berbasis web.

BlackBerry App Generator sendiri akan dilepas tanpa ada biaya registrasi maupun biaya submisi aplikasi ke BlackBerry App World. Para pemiliki konten juga bisa melepas aplikasi mobile-nya di BlackBerry App World secara gratis maupun berbayar. BlackBerry App Generator juga menyediakan fitur in-app advertising yang memungkinkan pengguna BlackBerry App Generator memasang iklan dari layanan BlackBerry Advertising secara online.

Dengan adanya perangkat ini saya rasa cukup memudahkan bagi para pemiliki konten, yang ingin membuat aplikasi mobile-nya secara cepat. Hal ini juga mengingatkan saya dengan gerakan dari Nokia yang membuat Nokia App Wizard untuk membuat aplikasi mobile hanya dari RSS atau feed sebuah situs web.

Dalam membangun BlackBerry App Generator, RIM bekerja sama dengan perusahaan bernama Mippin. Mippin sendiri memang memiliki produk utama yaitu sebagai App Creation Platform (berjalan di berbagai platform). Dan ternyata Mippin ini juga mengimplementasikan produknya di Nokia App Wizard.

Mippin.com - App Creation Platform

Nampaknya dalam waktu dekat BlackBerry App World akan dibanjiri aplikasi aplikasi konten (lokal maupun global). Dan, dengan melihat karakteristik pengguna BlackBerry (khususnya di Indonesia), sangat besar potensi aplikasi mobile yang mengutamakan konten untuk meraup banyak pembaca.

Catatan : Hingga berita ini diturunkan, BlackBerry App Generator masih dalam tahap beta dan memerlukan invitasi untuk bisa menggunakannya.

Share
Published by
Putra Setia Utama

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019