Categories: Berita

BlueStacks : Menjalankan Android di Windows 8

Android nampaknya akan bisa dijalankan di berbagai platform di tahun 2012. BlueStacks telah mengkonfirmasi bahwa di tahun 2012 ini, mereka akan membuat app player di OS windows 8. Windows 8 sendiri santer akan digunakan tidak hanya di PC saja, tetapi juga akan masuk ke ranah mobile, mulai dari smartphone hingga tablet.

BlueStacks sendiri telah mendemokan produk mereka ini di ajang CES 2012 dengan memakai PC ber OS kan windows 8. Dan nampaknya BlueStacks sendiri ingin mengisi kekosongan jumah aplikasi yang ada di Windows 8.

Hingga saat ini BlueStacks sendiri sudah memiliki rekanan beberapa manufaktur besar PC dan tablet dunia. Berarti sangat memungkinkan sekali jika nantinya PC atau tablet windows 8 di pasaran akan secara default bisa menjalankan aplikasi Android.

Melihat taktik ini saya sedikit teringat dengan strategi yang juga diterapkan oleh RIM dengan playbooknya. Playbook hadir dengan OS dan hardware yang sangat mumpuni tapi masih lemah dari sisi konten. Oleh karena itu Android dimasukan sebagai pembangkit minat pengguna terhadap Playbook. Dan taktik ini terbukti mulai berjalan baik di pasaran. Hal yang sama nampaknya akan terjadi di windows 8. Sembari menunggu banyaknya aplikasi yang ada di windows 8, Android akan masuk untuk mengangkat minat calon penggunanya.

BlueStacks sendiri berhasil menjadi CES Innovations winner di tahun 2012 ini. Dan bukan tidak mungkin Android memang akan menjadi alat bagi platform lain untuk bisa mengangkat barang jualan mereka dipasaran dunia di tahun ini. Walaupun begitu Android sendiri tidak akan merugi, karena efek yang di dapat adalah penyebaran layanan advertising mereka yang lebih luas.

Berikut adalah video demo dari BlueStacks yang berjalan di Windows 8.

Share
Published by
Putra Setia Utama

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019