Deep Mind Milik Google Kini Dapat Belajar Tanpa Bantuan Manusia


deepmind-self-learning-banner

[Sumber: Pixabay]

Kecerdasan buatan telah menjadi tren akhir-akhir ini, termasuk bagi perusahaan Google. Belum lama ini, Google telah mengumumkan sedang mengembangkan platform dimana para developer dapaat ikut serta dalam pengembangan kecerdasan buatan pada Google Assistant. Dan sekarang, platform kecerdasan buatan DeepMind miliknya dapat belajar tanpa memerlukan bantuan dari manusia.

DeepMind kini telah memiliki kemampuan untuk mengajari dirinya sendiri berdasarkan proses yang telah ada. Dikutip dari laman TheNexWeb, Alexander Graves dan Greg Wayne selaku peneliti DeepMind menuliskan bahwa platform tersebut kini dapat mempelajari dari contoh-contoh yang ada pada jaringan neural, selain itu model tersebut dapat mengumpulkan data-data komplek seperti komputer-komputer.

Pada hybrid system yang disebut dengan Defferensial Neural Computer (DNC), Google menggunakan kapasitas penyimpanan data yang telah ada seperti komputer pada umumnya saat dipasangkan dengan smart AI dan kemampuan jaringan neural. Hampir mirip seperti otak, jaringan neural ini menggunakan serial interkoneksi simpul untuk memberikan stimulasi khusus untuk menyelesaikan tugas.

Sedangkan kecerdasan buatan bertugas untuk mengoptimalkan simpul untuk mencari solusi tercepat dalam megirimkan hasil yang diinginkan. Seiring berjalannya waktu, kecerdasan buatan akan menemukan efisiensi dalam mencari jawaban yang benar dengan menggunakan data yang telah terkumpul.

DeepMind besutan Google ini juga kini dapat memperoleh jawaban dari pengalaman sebelumnya, dan akan menggali jawaban dari internal memory ketimbang menggunakan input dari programming atau kondisi dari luar sistem.

[Sumber: TheNextWeb]

,