Berita

BTN dan Gan Kapital Akan Hadirkan Digital Startup Connect 2018

[Ilustrasi Oleh Pixabay]

Berkolaborasi dengan Gan Kapital – Plug and Play Indonesia, yakni akselerator startup di Indonesia, Bank Tabungan Negara atau yang lebih akrab disebut dengan Bank BTN akan menghadirkan Digital Startup Connect 2018 pada hari Jum’at tanggal 7 Desember 2018 mendatang di Kartika Expo Center, Balai Kartini, Jakarta.

Acara ini secara khusus diselenggarakan untuk para startup enthusiast guna membahas ekosistem startup di Indonesia, sekaligus mewadahi mereka agar bisa terhubung dengan pelaku bisnis startup lainnya dan juga investor.

Melihat beberapa tahun belakangan ini, bisnis startup telah menjadi tren dan diminati oleh milennial. Hal ini bermula dari tahun 2010, dan terus tumbuh hingga startup tersebut menjadi perusahaan-perusahaan besar sehingga menjadi inspirasi banyak orang, terutama dalam lima tahun belakangan ini.

Sebut saja, tahun 2014 lalu, berbagai macam startup seperti Gojek, Tokopedia, Traveloka, dan Bukalapak pun mulai muncul, dan telah menjadi perusahaan digital raksasa yang sekarang teknologinya telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari masyarakat di Indonesia dan mengubah banyak hal.

Berdasar hal inilah, BTN berkolaborasi dengan Gan Kapital – Plug and Play Indonesia menyelenggarakan Digital Startup Connect 2018 ini, bekerja sama dengan Young On Top melalui Inspira CEC (Creative Event Consulting) sebagai penyelenggara sekaligus mitra komunitasnya.

Selain itu, secara khusus, acara ini akan diselenggarakan sebagai salah satu bentuk dukungan untuk program pemerintah dalam rangka menyiapkan generasi muda Indonesia guna menghadapi revolusi industri keempat yang sudah ada di depan mata.

Oleh karena itu, acara yang akan digelar di Balai Kartini ini akan menghadir pembicara-pembicara yang ahli di bidangnya, guna memberikan inspirasi kepada generasi muda yang berminat untuk bersama-sama membangun ekosistem startup di Indonesia.

Pembicara-pembicara tersebut di antaranya adalah Kurniawan (Executive Director Grab Indonesia), Fajrin Rasyid (Co-Founder & President Bukalapak), Sandy Colondam (Co-Founder PlayDay), Jefri Dinomo (Co-Founder & CBD GDILab), Alexander Zulkarnain (Brand Happiness Hero Paxel.co), dan lain sebagainya.

Bagi Anda yang berminat untuk menghadiri acara Digital Startup Connect 2018 ini, Anda sebelumnya harus melakukan registrasi terlebih dahulu melalui halaman pendaftaran event berikut ini.

[Sumber: Kaskus]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019