Beberapa waktu lalu salah satu vendor drone terkenal asal negeri tirai bambu, DJI, memperkenalkan drone canggihnya yang mampu merekam video dengan resolusi tinggi yaitu DJI Phantom 3.
DJI Phantom 3 ini sendiri terdiri dari dua versi yaitu DJI Phantom 3 Professional yang mampu merekam video beresolusi 4K dengan 30 fps dan DJI Phantom 3 Advanced yang mampu merekam video beresolusi HD 1080 dengan 60 fps.
Kedua drone ini memiliki kamera dengan sensor Sony yang memiliki sudut pandang hingga 94 derajat dan mampu untuk mengambil foto dengan resolusi 12 Megapixel. Pihak DJI menyatakan bahwa foto yang dihasilkan drone ini rendah dari gangguan dan memiliki kualitas gambar yang lebih bagus dibandingkan Drone generasi sebelumnya.
Drone ini dapat dikendalikan dengan pengendali jarak jauh yang telah disediakan sepaket dengan pembeliannya. Penggunanya akan mampu mengendalikan drone ini hingga jarak 2 km dan dapat merekam video secara langsung kepada ponsel pintar atau tablet ketika sudah terhubung.
DJI Phantom 3 ini memiliki beberapa fitur menarik lainnya seperti Auto-Takeoff, Auto-Return Home, dan Failsafe. Pada fitur Auto-Takeoff ini memungkinkan penggunanya untuk menerbangkan drone ini sesuai dengan ketinggian yang telah ditetapkan pada aplikasi bawaan yang tersedia.
Untuk fitur Auto-Return Home ini memungkinkan drone untuk dapat pulang sendiri ke lokasi awal lepas landasnya menggunakan teknologi GPS yang telah disematkan. Terakhir, fitur FailSafe memungkinkan drone ini kembali sendiri kepada pemiliknya ketika baterai akan habis atau kehilangan koneksi dengan pengendali jarak jauh.
Pihak DJI akan menjual Phantom 3 dengan harga sebesar US$1.259 atau sekitar 16 Juta Rupiah untuk yang versi Professional dan US$999 atau sekitar 13 Juta Rupiah untuk yang versi Advanced. Bagi pembaca yang penasaran dengan drone ini dapat langsung mengunjungi situs resmi DJI Phantom 3.