Echelon merupakan rangkaian acara besar yang diselenggarakan oleh e27 dibagi menjadi beberapa regional seperti Thailand, Malaysia, Indonesia, dan Singapura. Setelah sukses dengan acara Echelon Jakarta 2015 yang diselenggarakan di Indonesia, kini e27 menyelenggarakan acara puncak acara Echelon di Singapura yaitu Echelon Asia Summit 2015.
Echelon Asia Summit 2015 ini merupakan acara besar e27 yang menjadi titik fokus dari semua rangkaian acara Echelon yang telah diselenggarakan di beberapa negara. Acara ini akan diselenggarakan pada tanggal 23 hingga 24 Juni 2015 di Singapore Expo Hall 3A, Singapura.
Dalam acara ini akan mempertemukan pemimpin teknologi, pebisnis inovatif, investor, dan perwakilan industri untuk fokus dalam memanfaatkan tren pasar mobile dan Internet Asia di masa depan. Untuk temanya, e27 memberikan judul “Building a Billion Dollar Company” yang akan menghadirkan keynote dan diskusi panel dari 70 pembicara kelas dunia. Selain itu, dalam acara ini akan dihadirkan workshop dari pakar berpengalaman di bidangnya yang akan menambahkan wawasan dan kemampuan dari pesertanya.
Nantinya dalam Echelon Asia Summit 2015 akan terdapat area pameran yang akan menampilkan inovasi terbaru dari startup maupun perusahaan yang akan ditampilkan dalam beberapa booth di kawasan Tech Alley. Tak ketinggalan, dalam area pameran ini juga akan menampilkan inovasi maupun produk dari Maker Singapura dan startup yang berhasil lolos TOP 100 Program .
Dalam acara ini akan dihadirkan final dari TOP 100 Program yang menampilkan berbagai startup di kawasan Asia untuk mempresentasikan produk dan jasanya dihadapan para investor kelas atas Asia, Venture Capital, dan startup kelas berat.
TOP 100 Program ini telah melakukan kualifikasi terhadap 300 stratup dari 14 negara di kawasan Asia. Setiap startup yang lolos kualifikasi berhak mengikuti final TOP 100 Program yang diselenggarakan pada acara Echelon Asia Summit 2015 di Singapura. Tentunya TOP 100 Program ini mencari startup terbaik dan paling menjanjikan di kawasan Asia.
Bagi startup yang ingin menampilkan produknya atau pembaca yang tertarik untuk memperluas jaringan, menambah wawasan, memperkenalkan produk, maupun mencari investor dapat langsung melihat informasi lebih lanjut dan mendaftarkan dirinya dengan mengunjungi situs resmi Echelon Asia Summit 2015.
* TeknoJurnal merupakan salah satu media partner Echelon Asia Summit 2015
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…