Facebook Beri Fitur Save Video pada Aplikasi Android Miliknya Untuk Putar Video Offline


Facebook Save Video Banner

[Sumber: Pixabay]

Pada versi terbaru aplikasi Facebook untuk Android, perusahaan jejaring sosial raksasa tersebut menambahkan tombol Save yang dapat digunakan untuk menyimpan video pada antarmuka aplikasi tersebut. Kini, para pembaca dapat menyimpan video dan menontonnya kembali meskipun dalam keadaan offline.

Meskipun sekitar 98 persen video yang dirilis di Facebook merupakan potongan klip dari Youtube, para pengguna aplikasi Facebook dapat menyimpan video tersebut melalui fitur baru dalam aplikasi tersebut.

Fitur ini akan mengizinkan para pengguna untuk menyimpan video ke dalam akun Facebook yang dimilikinya dengan menyimpan salinan lokal video dalam aplikasi Facebook. Meskipun video tersimpan secara lokal dalam perangkat pintar tersebut, para pengguna tidak akan dapat mengakses video tersebut melalui sistem file pada ponsel ataupun tablet. Hal ini terjadi seperti saat peramban, seperti Google Chrome atau peramban lainnya, menyimpan video berjenis HTML5.

Para pengguna dapat menikmati video tersebut secara offline atau saat tidak memiliki koneksi handal untuk melihat video online setelah disimpan. Akan tetapi, video tersimpan tersebut hanya dapat diakses melalui antarmuka aplikasi Facebook pada Android. Selain itu, para pengguna tidak dapat mengunggah kembali video tersebut ke layanan lain. Para pengguna hanya dapat berbagi video tersebut melalui layanan Facebook.

Para pengguna dapat menikmati fitur ini dengan mengunduh aplikasi Facebook untuk Android dengan versi 85 dan versi Beta 86. Hanya pada dua versi tersebut, Facebook baru memberikan pilihan Save untuk video.

[Via Android Police]