Berita

Facebook Rancang Ulang Messenger sebagai Aplikasi Mandiri dengan Tab Home dan Tab Menarik Lainnya

[Sumber: Pixabay]

Belum ada sebulan, Facebook mengumumkan bahwa perusahaan tersebut memberikan kemampuan baru terhadap platform perpesanan miliknya dengan kapabilitas SMS dan emoji game baru. Akan tetapi, Facebook kini telah memberikan rancangan ulang terhadap aplikasi Messenger tersebut dengan penambahan tab Home.

Dengan penambahan tab Home pada bilah navigasinya, kini para penggunanya dapat melihat pengguna lain apakah sedang online atau tidak, mengetahui siapa saja yang sedang ulang tahun, dan daftar orang favorit yang sering dihubungi oleh pengguna.

Dengan perancangan ulang Messenger ini, Facebook berharap agar dapat menawarkan lebih banyak hirarki pada aplikasi tersebut. Secara sederhana, kini para pengguna dapat melanjutkan percakapan yang ditinggalkan atau memulai percakapan baru dengan orang yang sering terlibat dengan pengguna pada aplikasi Messenger.

Selain itu, Facebook juga menambahkan bilah navigasi paling bawah dengan berbagai tabs baru, seperti calls, contacts, groups, dan personal profile. Sehingga, kini para pengguna akan mudah dalam mencari informasi terkait panggilan, kontak, grup, serta profil pribadinya.

Sebelumnya, Facebook meletakan bilah navigasi di posisi atas aplikasi yang memuat seluruh percakapan terbaru dengan pengguna lain. Akan tetapi, sekarang Facebook menggantinya dengan kolom pencarian yang mereplikasi dari pengalaman pencarian mobile milik Facebook.

Facebook melalui aplikasi mobile-nya juga telah mulai menyalurkan penggunanya untuk menggunakan Messenger ketika ingin memulai percakapan pribadi. Jadi tidak mengherankan jika Facebook ingin mengembangkan aplikasi perepesanan miliknya menjadi aplikasi mandiri dari pada aplikasi pendukung.

[via The Next Web]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019