Berita

Facebook Rilis Workplace by Facebook, Platform Komunikasi Internal Perusahaan

[Sumber: Pixabay]

Selama lebih dari satu tahun, perusahaan jejaring sosial Facebook telah mengujikan sebuah alat komunikasi internal miliknya. Alat komunikasi tersebut adalah Facebook at Work.  Alat tersebut telah diujikan pada beberapa organisasi, dan secara resmi Facebook telah merilisnya untuk perusahaan-perusahaan di seluruh dunia.

Tidak hanya merilisnya untuk umum, Facebook memberikan nama baru untuk platform tersebut dengan nama Workplace by Facebook. Dan mulai sekarang, semua perusahaan, apapun bidang dan jenis perusahaan tersebut, dapat menggunakan layanan Workplace by Facebook.

Platform Workplace by Facebook dikembangkan dengan mengadaptasi jejaring sosial ke dalam penggunaan internal untuk berkomunikasi terkait bisnis atau hal internal perusahaan lainnya. Masih sama seperti platform jejaring sosial miliknya, Facebook membawa seluruh fitur platform jejaring sosial miliknya ke dalam Workplace, termasuk di dalamnya news feed, search, trending post, live video, dan masih banyak lagi lainnya.

Tak hanya memindahkan fitur-fitur dari jejaring sosial miliknya, Workplace by Facebook dikembangkan dengan dilengkapi fitur dukungan penyimpanan file, foto, dan video unlimited. Selain itu, Facebook juga memberikan fitur-fitur seperti alat monitoring tim dan proyek kelompok. Workplace by Facebook juga dilengkapi dengan dukungan Single-sign on (SSO). Yang cukup menarik, Workplace by Facebook juga mendukung integrasi dengan G Suite (Aplikasi Google untuk pekerjaan), Okta, OneLogin, Ping, dan Windows Azure AD.

Akan tetapi untuk menggunakan platform ini, perusahaan harus merogoh kocek dengan nilai yang sesuai, kecuali institusi non-profit dan pendidikan. Perusahaan dapat memilih harga sesuai dengan yang diinginkannya.  Adapun pilihan harga yang ditawarkan adalah 3 dollar/bulan untuk kapasitas 1.000 pengguna, 2 dollar untuk kapasitas 1.000 sampai dengan 10.000 pengguna, dan 1 dollar untuk kapasitas lebih dari 10.000 pengguna. Yang perlu ditekankan, biaya tersebut merupakan biaya untuk satu pengguna.

Facebook akan menghitung juga pengguna aktif dari layanan Workplace by Facebook tersebut. Dan bagi perusahaan yang mendaftar sebelum bulan Januari 2017 mendatang, Facebook menawarkan masa percobaan untuk menggunakan Workplace by Facebook secara gratis dengan jangka waktu selama tiga bulan dimulai dari hari pendaftaran.

[Sumber: AndroidPolice]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019