Android dalam bentuk smartphone adalah hal umum, dalam bentuk tablet pun juga begitu. Dan sebenarnya android dalam bentuk jam tangan juga sudah mulai banyak bemunculan. Tapi akan menjadi menarik kalau merek jam tangan yang mengeluarkannya adalah G-Shock dari casio. Jam tangan merek G-Shock ini di zaman saya SD sangat populer. G-Shock biasaya dipakai anak laki laki dan untuk sedangkan perempuan ada Baby-G. Jam tangan tersebut pada waktu itu merupakan jam tangan yang bisa dibilang canggih, tahan air, tahan banting, ada senter dan fitur fitur lainnya. Nah seperti apakah kalau G-Shock ini dipersenjatai Android?
Jam tangan G-Shock yang dipersenjatai Android ini hadir dengan konsep dan bentuk yang berbeda dari jam tangan yang terdahulu. Selain ukurannya yang lebih besar, mereka tidak menyebut device ini sebagai jam tangan, tapi sebagai smartphone dalam bentuk jam tangan. Bentuknya memang agak sedikit aneh untuk jam tangan, tapi kalau dilihat layar displaynya, sepertinya cukup menarik untuk dimiliki para penggemar G-Shock.
Menurut berita yang beredar, jam tangan G-Shock ini akan dilengkapi dengan Android Gingerbread. Kemudian tombol tombol yang biasa ada di bawah bagian smartphone, akan ada di sisi samping jam tangan G-Shock.
Hal yang menarik lainnya adalah tagline dari G-Shock yaitu “Resistance“. Nah berarti nantinya para penggemar Android dan juga G-Shock akan bisa menikmati fitur Android di dalam air (diving dan lainnya), atau bahkan device android nya akan tahan banting dan tekanan.
Memang belum ada harga resmi yang dikeluarkan dari pihak Casio untuk G-Shock Android nya ini. Tetapi buat saya pribadi yang juga penggemar G-Shock, device ini sangat menarik untuk dimiliki.