Nah…. melihat kasus ini sebetulnya tidak ada jawaban 100% benar mana yang baik antara tablet yang versi 3G atau WiFi. Namun, dari yang saya lihat kebanyakan lebih suka dengan tablet yang versi 3G. Lalu apakah menggunakan tablet versi 3G akan lebih bagus efeknya daripada menggunakan versi WiFi? Menurut saya belum tentu.
Mari kita lakukan sedikit penghitungan. Setahu saya pengguna tablet kemungkinan besar pasti punya smartphone dan mempunyai handphone lebih dari 1. Jika kita mempunyai 2 handphone dan 1 tablet versi 3G, artinya kita harus mengurusi 3 kartu SIM sekaligus. Jika kita berlangganan layanan Internet di 3 kartu SIM tersebut, kita bisa menghabiskan sekitar 150.000 rupiah dalam satu bulan hanya untuk langganan layanan Internet saja. Kalaupun tidak berlangganan Internet, kita tetap harus rutin mengisi pulsa agar kartu SIM-nya terus aktif. Jika kita menggunakan tablet versi WiFi, kita bisa menggunakan fitur tethering di smartphone atau menggunakan koneksi WiFi umum yang beredar di sekitar, dengan melakukan hal ini kita bisa mengurangi biaya perawatan gadget yang kita miliki.
Saya sendiri menggunakan tablet versi WiFi dengan alasan saya berpikir tidak mungkin saya menggunakan tablet sesering smartphone semisal ketika dalam perjalanan atau ketika mengikuti sebuah acara. Mungkin bisa menggunakan tablet tapi tidak senyaman smartphone dalam beberapa situasi tertentu. Saya lebih menargetkan tablet saya digunakan ketika saya sedang meeting dengan orang untuk membuat catatan atau ketika saya duduk di kafe untuk membuat draft artikel atau membaca bahan artikel. Sewaktu saya menggunakan tablet lebih sering saya mendapatkan akses ke WiFi umum, jika tidak ada saya tinggal mengkoneksikannya dengan smartphone saya.
Tentu kasus saya tidak berlaku untuk semua orang. Mungkin untuk orang yang memang sangat sering sekali menggunakan tablet atau tinggal di daerah yang jarang sekali terdapat akses WiFi umum, tablet versi 3G akan lebih menguntungkan walaupun harus mengeluarkan biaya tambahan. Semuanya balik ke kebutuhan diri masing-masing.
Nah, untuk referensi tambahan berikut saya jabarkan secara singkat apa kelebihan dan kekurangan tablet versi 3G dan versi WiFi:
Tablet versi 3G:
Tablet versi WiFi:
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…