Google Play Books 3.9 Dibekali Dengan Fitur Baru, Dukungan Saran yang Lebih Pintar


Google Play Books 3.9 Banner

[Sumber: Youtube]

Pembaruan untuk Google Play Books telah tersedia dan mengusung beberapa fitur baru di dalamnya. Google Play Books versi 3.9 memberikan dukungan berupa saran yang lebih menyeluruh untuk fitur pencarian. Selain itu, Google Play Books kini akan menambahkan lencana untuk serial-serial ketika terdapat konten baru yang tersedia di Store.

Tak hanya itu, peningkatan lain juga dilakukan dengan meningkatkan kinerja dan stabilitas, serta perbaikan terhadap bug-bug umum yang sering muncul sebelumnya. Selain itu, Google juga meningkatkan Google Play Books dengan perbaikan aksesibilitas.

Google Play Books v3.9 menggunakan kembali kolom pencarian yang lebih jelas dan lebih fungsional yang dimiliki versi 3.8, termasuk riwayat pencarian dan beberapa link ke Play Store. Google menambahkan dukungan saran yang lebih pintar. Selain itu, berbeda dari versi sebelumnya yang hanya menampilkan saran berupa judul, Google Play Books terbaru akan menampilkan saran dalam dua baris informasi, yaitu judul dan keterangan lain seperti volume, pengarang, dan lainnya.

Google Play Book versi 3.9 juga memberikan kemudahan bagi para pengguna yang mengikuti komik ataupun novel-novel serial. Google Play Books terbaru akan menampilkan indikator titik biru yang berada di sudut kanan atas dari buku dan keterangan jumlah serial terbaru di bawah gambar buku saat seri terbaru dari buku keluar di Play Store.

Untuk menikmati fitur baru dari Google Play Books, pembaca dapat mengunduhnya melalui APK Mirror berikut dan menginstalnya tanpa perlu menunggu Google memberikan pembaruan pada Google Play Store yang akan memakan waktu berhari-hari.

[Via Android Police]