[Sumber: Flickr]
Sesuai dengan janji sebelumnya, Google telah merilis ketersediaan Android 7.1 Developer Preview. Meskipun pada awalnya, Google merencanakan akan merilisnya pada akhir bulan ini, tapi selang seminggu perusahaan tersebut telah merilisnya untuk para developer, agar para developer dapat mempersiapkan aplikasinya.
Dalam perilisan ini, Google memberikan beberapa peningkatan fitur dari versi 7.0, termasuk di dalamnya adalah dukungan shortcut aplikasi dan keyboard gambar. Tidak hanya itu, dalam perilisan ini, Google menyertakan beberapa hal, seperti tools dan SDK, dokumentasi dan contoh, serta emulator dan image system untuk menjalankan aplikasi pada perangkat yang mendukung.
Android 7.1 Developer Preview menggunakan model yang mirip dengan yang digunakan pada Android N, akan tetapi terdapat beberapa peningkatan. Pada versi pratinjau untuk developer terbaru ini, Google baru mengirimkan kualitas beta untuk line up perangkat Nexus. Dalam pembaruan ini juga, pada akhirnya Google telah menggunakan API terbaru, yaitu API Level 25, serta Google juga telah membuka penerbitan di Google Play Store yang ditargetkan pada aplikasi dengan level API baru tersebut.
Kabar membahagiakannya, Google juga merencanakan untuk memberikan pembaruan pada bulan November mendatang, diikuti dengan versi akhir dari Android Open Source Project (AOSP) pada bulan Desember 2016 ini.Pembaruan ini direncanakan akan dirilis untuk perangkat Nexus 5X, Nexus 6P, dan Pixel C, dan Google merencanakan untuk merilisnya untuk perangkat lain pada bulan November 2016.
Untuk menggunakan API level 25 terbaru, para developer dapat mengunduhnya melalui SDK Manager pada Android Studio. Setelah itu untuk menguji aplikasi, developer disarankan untuk menerbitkan aplikasinya melalui saluran produksi beta.
[Sumber: AndroidDeveloper]
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…