Pemilihan Umum Indonesia (Pemilu) tahun 2014 akan segera diselenggarakan. Setiap warga Indonesia pastinya ingin mengetahui calon-calon pemimpin yang tepat untuk Indonesia 5 tahun ke depan. Untuk itu salah satu lembaga Indonesia, Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem), mengajak para pengembang aplikasi Indonesia untuk berkreasi melalui API Pemilu.
Dengan API Pemilu, pengembang aplikasi memiliki akses ke data-data seputar pemilu yang disajikan oleh API Pemilu seperti data calon legislatif, mengecek status seseorang apakah dia terdaftar sebagai pemilih, dan lain-lain. Pengembang aplikasi tinggal mengkreasikan data tersebut ke dalam bentuk aplikasi agar dapat digunakan oleh masyarakat umum.
Untuk mensosialisasikan API Pemilu, diselenggarakan hackathon pada tanggal 8-9 Maret 2014 di Bandung Digital Valley. Di hackathon tersebut para pengembang aplikasi akan dibimbing tentang cara penggunaan API Pemilu dan juga akan langsung membuat aplikasi menggunakan API Pemilu bersama pengembang aplikasi lainnya.
Seperti hackathon pada umumnya, hackathon API Pemilu menyediakan berbagai macam hadiah untuk para pesertanya dengan total nilai hadiah lebih dari 70 juta rupiah yang terdiri dari gadget dan uang tunai. Hadiah tersebut dapat digunakan untuk mengembangkan lebih lanjut aplikasinya setelah hackathon dan juga akan ada hadiah tambahan bagi mereka yang merilis aplikasi menggunakan API Pemilu paling lambat tanggal 16 Maret 2014.
Untuk lebih jelasnya tentang acara hackathon API Pemilu bisa mengunjungi halaman registrasi acaranya di Eventbrite dan untuk mengetahui lebih lanjut tentang API Pemilu bisa mengunjungi situs resminya.