Categories: Aplikasi Nokia

Menebak Tokoh dan Film Terkenal di Windows Phone dengan Game Icon Pop Quiz

Bagi pengguna ponsel berbasis Windows Phone, ada sebuah game menarik yang merupakan buatan pengembang aplikasilokal Alegrium, Icon Pop Quiz. Game ini sebetulnya sudah cukup terkenal dan tersedia di Android dan iOS sebelumnya namun sejak bulan Juni tahun ini Icon Pop Quiz juga tersedia di Windows Phone.

Icon Pop Quiz sendiri merupakan sebuah permainan yang menantang penggunanya untuk dapat menjawab pertanyaan seputar film terkenal, karakter imajinatif, dan orang terkenal dengan memberikan petunjuk sebuah gambar yang hampir mendekati jawaban. Tampilan game ini cukup menarik dari halaman awal hingga pertanyaan berisikan gambar-gambar yang didesain dengan lucu untuk menjadi sebuah petunjuk.

Pemain game ini mempunyai tugas untuk bisa memecahkan setiap kategori dengan level yang semakin lama semakin menantang. Kategori utama dari game ini terdiri dari “Famous People” yang berisikan orang-orang terkenal di dunia, “TV & Films” yang berisikan film, sinema, show yang terkenal di dunia, dan “Character” yang berisikan karakter dari setiap film yang telah terkenal di dunia.

Tampilan Aplikasi Icon Pop Quiz

Cara bermain dalam game ini cukup mudah, pemain tinggal memilih gambar dari karakter yang ingin dijawab. Nilai yang didapatkan dari jawaban pemain disesuaikan dengan kecepatan dan ketepatan jawaban pemain. Semakin cepat maka akan mendapatkan nilai yang tinggi. Namun apabila tidak mampu menjawab pertanyaan, nantinya pemain dapat melihat petunjuk dengan menukarkan poin yang telah didapat. Penukaran poin untuk petunjuk pun bervariasi mulai dari memberikan beberapa huruf hingga diberikan jawaban secara penuh.

Game ini menarik karena dapat menambah pengetahuan umum seputar orang dan film terkenal di dunia. Bagi pembaca yang ingin mencoba tantangan dari Icon Pop Quiz ini di Windows Phone dapat mengunduhnya di Windows Phone Store.

Share
Published by
Adhitya Wibawa Putra

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019