Penggunaan handphone memang lekat dengan fungsi layanan suaranya. Sama pentingnya dengan layanan berupa pesan teks. Perkembangan dari layanan pesan teks juga cukup menarik untuk diperharikan. Hari ini saya menemukan infografis yang bisa mewakilkan perkembangan layanan pesan teks selama 19 tahun terakhir secara umum. Mulai dari pesan teks pertama hingga pencapaian keuntungan layanan pesan teks yang telah mencapai $585 Milyar.
Diawali pada tanggal 3 Desember 1992, dimana pesan teks pertama berhasil terkirim dari seorang pria bernama Neil Papworth kepada temannya yang bernama Richard Jarvis. Pesan yang dikirimkan sangat singkat yaitu tulisan “Merry Christmas”. Nah bermula dari hal sesederhana inilah yang mengakibatkan pesan teks menjadi salah satu media komunikasi penting dalam sejarah dunia. Dan tidak lupa juga pesan teks akhirnya menjadi salah satu kanal marketing yang paling efisien saat ini.
Walaupun begitu, pesan teks tidaklah meraih keberhasilan dalam waktu yang singkat. Contoh nyatanya adalah bagaimana sedikitnya jumlah rata-rata layanan pesan teks di Amerika yang hanya mencapai 35 pesan teks per bulan di tahun 2000. Perbedaan yang sangat mencolok jika dibandingkan di tahun 2011 dimana jumlah rata-rata layanan pesan teks di Amerika mencapai 357 pesan teks per bulan serta berhasil menghasilkan uang sebesar $585 milyar.
Berikut adalah infografis yang saya temukan dan menggambarkan secara umum hal-hal yang telah saya sebutkan sebelumnya: