Categories: Perusahaan TI

Interview Dengan Jeannie Tan Dari KayaKarya

Sebelumnya Jeannie Tan (founder KayaKarya) pernah mengirimkan artikel tentang KayaKarya ke TeknoJurnal dan dipublikasikan. Semenjak itu saya jadi mulai kenal dan tertarik dengan salah satu startup lokal cukup unik menurut saya karena KayaKarya fokus pada industri kreatif Indonesia. Semenjak itu saya juga mulai melihat KayaKarya mendapat ekspos besar-besaran dari media lainnya plus beberapa waktu lalu mendapatkan kesempatan untuk ikut di Jakarta Ventures Night. Karena tertarik banget dengan perkembangan KayaKarya maka saya ajak Jeannie untuk saya interview di TeknoJurnal, berikut adalah hasil interviewnya:

Bisa diceritakan gak tentang background Jeannie hingga akhirnya membuat KayaKarya?

Kalo mengenai background mungkin sama sekali tidak ada hubungannya sama KayaKarya. Saya background-nya di science. Sejak dari SMP sudah ambil jurusan science sampai kuliah dengan major biochemistry. KayaKarya bisa tercipta karena sebuah ide, bisa dibilang sebuah inspirasi dan rasa penasaran.

Ada alasan spesial kenapa harus memilih tema industri kreatif?

Saya berpendapat kalo industri kreatif ini luas cuman belum ada wadahnya jadi saya ingin menyediakan wadah itu terutama untuk komunitas Indonesia, baru melebar ke tempat lain.

Sebelum kayakarya apa Jeannie sudah pernah membuat startup lainnya?

Bisa dibilang iya bisa dibilang tidak juga. Cuman yang serius digarap sekarang KayaKarya :)

KayaKarya itu sendiri sudah berapa lama berdiri?

KayaKarya berdiri sejak tahun lalu, sekitar bulan Mei 2009.

KayaKarya awal-awal dibentuk oleh Jeannie sendiri saja apa ada co-foundernya?

Awal-awal memang saya sendiri. Tetapi KayaKarya sudah ada co-founder juga sekarang :) namanya Ivan.

Selain, Ivan siapa saja yang berada di belakang KayaKarya saat ini?

Tim KayaKarya jujur aja masih belum besar, ya masih di bawah 10 orang :)

Kesulitan-kesulitan apa saja yang Jeannie temukan ketika KayaKarya baru dibuat?

Haha banyak sekali. Pertama-tama mungkin belum punya koneksi. Kalo dibilang KayaKarya, pasti orang tanggapannya apa itu? Jadi harus educate market dulu KayaKarya itu seperti apa. Cara memperkenalkan KayaKarya ke Indonesia itu bagaimana juga menjadi suatu pertanyaan yang harus di jawab dan ditangani. Konsep ini juga sepertinya masih baru di Indonesia, kebanyakan orang kalo bilang e-commerce pasti ngerti, kalo bilang property pasti ngerti, tapi kalo bilang art dan creativity pasti akan bertanya-tanya apa itu?

Selain itu human resources juga, saya rasa mengelola sebuah startup seperti membangun sebuah bisnis. Jadi bukan short term tapi long term. Jadi masalah-masalah yang dihadapi untuk membangun bisnis baru pastinya juga dihadapi oleh para startup cuma ada beberapa orang yang memang sudah mengenal bisnis internet ini jadi akan lebih mudah untuk mereka kelola. I do it the hard way :)

Member KayaKarya itu semua orang Indonesia apa ada dari luar juga?

Kebanyakan members memang orang Indonesia, cuman terakhir ini ada beberapa yang dari luar seperti Malaysia. Vietnam jg baru masuk, tetapi fokus masih tetap di Indonesia

Pencapaian KayaKarya saat ini apa saja yang sudah dicapai?

Pertama-tama KayaKarya sudah mulai membangun sebuah komunitas lokal di bidang kreatif yang tidak terpaku hanya pada photography saja tapi di bidang-bidang lainnya juga. KayaKarya sudah memulai menyatukan orang-orang kreatif di Indonesia. Kedepannya ingin mengandeng perusahaan-perusahaan juga.

KayaKarya sebenarnya tempat berbagi untuk berkenalan dengan teman-teman baru, mendapatkan exposure-exposure baru. Bagi orang yang ingin memakai jasa kreatif, ga perlu susah-suah cari dan tanya-tanya teman bisa langsung ke KayaKarya dan lihat portofolio mana yang disukai dan kontan orang tersebut untuk membuat suatu proyek.

Bisa diceritakan tentang pengalaman Jeannie ketika ikut Jakarta Ventures Night?

Wah itu cukup seru. Pertama kali ikut acara seperti itu. Selama ini kelola KayaKarya tidak pake media atau promosi gencar-gencaraan, jadi punya kesempatan untuk ikut Venture Night menjadi suatu kehormatan juga. Pertama kali melakukan pitch, juga pertama kali secara pribadi expose keluar. Sebelum itu, sepertinya hampir tidak ada orang yang tau siapa dibelakang KayaKarya. Jadi pengalaman yang baru aja sih bagi pribadi dan bagi KayaKarya. Dari sana juga bertemu dengan teman-teman baru lainnya.

Diantara member-member KayaKarya ada yang telah sukses atau menonjol di dunia industri kreatif?

Saya rasa ada dan akan lebih banyak lagi di akan mendatang. KayaKarya juga ingin membangun industri kreatif di negeri Indonesia jadi kami juga akan bantu promosi member-member kami. Prinsipnya jika member kami sukses, KayaKarya juga sukses.

Rencana pengembangan KayaKarya dalam waktu dekat apa?

Dalam waktu dekat masih ingin maximize dulu apa yang ada, biiar efektif untuk maju ke depan. Akan ada merchandize juga di masa yang akan datang.

KayaKarya punya acara rutin gak seperti member gathering gitu?

Sekarang masih dalam tahap planning. tentunya ke depannya ada. mungkin saya gak bisa reveal plan KayaKarya secara detail sekarang, cuman yang pasti makin lama makin seru.


_

Gimana? Makin tertarik dengan KayaKarya? Cek aja websitenya langsung di kayakarya.com. Kalo ada startup-ers lainnya yang tertarik untuk saya interview di TeknoJurnal isi aja di form kontak.

Share
Published by
Firman Nugraha

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019