Berita

Kini Instagram Mendukung Penyaringan Komentar

[Sumber: Pixabay]

Sudah mengunduh atau memperbarui versi dari aplikasi Instagram-mu? Ada fitur menarik yang muncul dalam pembaruan Instagram kali ini. Setelah merilis fitur Zooming, kali ini platform yang fokus pada jejaring sosial berbasis gambar tersebut merilis fitur yang dapat digunakan untuk menyaring komentar-komentar dari pengguna Instagram lain.

Pembaruan aplikasi kali ini, Instagram memberikan keyword moderation tool baru yang memiliki fitur yang ditawarkan oleh Facebook untuk memblokir komentar-komentar yang tidak diinginkan. Fitur ini merupakan perpanjangan dari program yang pertama kali dikenalkan untuk bisnis dan selebriti beberapa bulan yang lalu. Akan tetapi sekarang, fitur ini dapat digunakan oleh siapa pun pada perangkat mobile.

Untuk menggunakan fitur ini, pembaca harus mengunduh terlebih dulu versi dari aplikasi Intagram terbaru. Setelah itu, pembaca dapat mengunjungi profile miliknya dan memilih ikon tiga titik pada bagian sudut kanan atas.

Setelah muncul banyak pilihan untuk pengaturan, pilih bagian Comments, dan aktifkan Hide Inappropriate Comments. Selanjutnya, pembaca dapat mengisi sendiri secara manual kata-kata yang ingin disembunyikannya.

Melalui blog post yang dikutip Venturebeat, CEO Instagram Kevin Systrom menyatakan bahwa Instagram telah menjadi rumah bagi berbagai macam jenis manusia, akan tetapi kadang kala komentar-komentar yang muncul pada gambar yang mereka unggah bernada kasar. Oleh karena itu, Instagram ingin menciptakan budaya dimana semua orang akan merasa aman untuk menjadi dirinya sendiri tanpa kritikan maupun ejekan.

[Sumber: Venturebeat]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019