Berita

Kini Masuk Akun Google Gunakan Verifikasi Mudah dengan Sekali Ketuk

[Sumber: Pixabay]

Google merilis fitur verifikasi dua langkah yang baru untuk mempermudah pengguna dalam menggunakan akun yang dimilikinya dengan mempertahankan langkah otentikasi pada sistem keamanannya.

Sistem keamanan menjadi sangat penting untuk melindungi segala aspek kehidupan kita yang berada di dunia maya. Oleh karena itu, Google telah memberikan otentikasi dua faktor yang memberikan esensi dasar untuk melindungi seluruh data online kita. Tetapi, otentikasi dua faktor ini dapat menjadi sangat mengganggu, terutama bagi para pengguna yang memiliki banyak akun.

Kita harus memasukan kode tambahan yang berupa enam buah karakter yang dikirim ke nomer ponsel yang sebelumnya telah terverifikasi oleh Google, ketika kita akan masuk ke dalam akun Google dari komputer baru. Langkah ini merupakan dua langkah verifikasi yang ditawarkan oleh Google sebelumnya.

Sekarang, dengan pengenalan sistem verifikasi dua langkah terbaru, Google menambahkan sebuah pilihan yang akan mempermudah pengguna masuk ke dalam akun Google-nya. Sebagai ganti langkah memasukan sebuah kode, kita kini dapat memilih langkah verifikasi dengan hanya membuka perangkat ponsel dan mengkonfirmasi identitas dengan menggunakan sebuah ketukan.

Untuk menggunakan fitur ini, pembaca dapat mengunjungi laman My Account, memilih bagian Sign-in & Security, dan memilih Signing in to Google. Kemudian melanjutkannya dengan memilih 2-Step Verification, mengatur Google Prompt sebagai pilihan default,  dan mengaktifkan perangkat yang ingin digunakan untuk tujuan keamanan ini.

Dengan mengaktifkan fitur ini, pembaca akan menjumpai saran yes atau no pada perangkat saat mencoba masuk ke dalam akun Google melalui komputer baru. Jika pembaca ingin memverifikasinya, pengguna dapat memilih yes untuk melanjutkan akses ke dalam akunnya.

Untuk mengaktifkan fitur ini, bagi para pengguna perangkat Android harus memperbarui versi aplikasi Google Play Sevices yang digunakan. Dan bagi para pengguna perangkat iOS, pengguna harus menginstal aplikasi Google Search yang tersedia di sini.

Yang perlu diperhatikan adalah fitur ini belum tersedia untuk seluruh pengguna. Google akan memberikan fitur ini secara bertahap kepada seluruh pengguna. Jadi,  pengguna perlu menunggu  beberapa hari untuk memperoleh pengaturan ini dalam pengaturan akun Google miliknya.

[via Mashable]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019