Kolaborasi di Google Docs for Android


Google DocsGoogle secara resmi mengumumkan fitur tambahan pada Google Docs for Android yang telah dinanti banyak penggunanya pagi ini. Google Docs pada Android memang sudah bisa kita nikmati bersama sejak beberapa waktu lalu, namun fiturnya masih terbatas. Tidak adanya proses editing lumayan membuat kita bertanya-tanya, apa gunanya Google Docs jika hanya bisa melihat saja. Tak lama setelah itu, Google-pun menambahkan fitur editing namun masih sebatas offline. Dokumen kita akan ter-refresh setiap kita terhubung dengan Internet, masih belum bisa secara real-time.

Pagi ini akhirnya Google menjawab kegelisahan para pengguna setianya. Melalui video ini, kita bisa lihat bagaimana fitur Google Docs yang kita nantikan sudah bisa ditemukan pada perangkat mobile kita.

Ya, Google sudah menambahkan fitur kolaborasi secara real-time. Tidak hanya proses editing yang bisa kita nikmati secara real-time, namun juga kolaborasi dengan pengguna lain, baik itu dengan pengguna perangkat mobile, tablet maupun handphone, hingga interaksi dengan perangkat desktop. Ini merupakan salah satu langkah besar dari Google dengan membawa collaborative experience ke dalam perangkat Android mereka.

Selain itu, Google juga membuat perubahan pada antarmukanya untuk mempermudah kita dalam proses editing dokumen. Seperti penambahan rich-text editing yang memungkinkan kita menambahkan bullets, membuat tulisan menjadi bold atau italic, hingga indent paragraf. Google juga menambahkan fitur “pinch to zoom” untuk semua tipe dokumen, baik itu presentations, PDF, ataupun spreadsheets/documents. Fitur ini mempermudah kita memperbesar/mengecilkan tampilan pada layar.

Selamat menikmati kolaborasi melalui perangkat mobile-mu!