Kompetisi Imagine Cup 2018 Indonesia Telah Resmi Dibuka


Imagine Cup 2018 Indonesia Featured[Sumber: Flickr]

Teknojurnal – Ajang Kompetisi Imagine Cup 2018 kini telah mulai digelar oleh Microsoft untuk menantang semua pelajar dan mahasiswa yang berada di seluruh penjuru dunia, termasuk di negara Indonesia, yang saat ini telah menginjak tahun ke-16 secara Global dan tahun ke-14 untuk Indonesia.

Imagine Cup merupakan kompetisi tahunan Microsoft yang diselenggarakan secara global untuk memberdayakan generasi baru pelajar dan mahasiswa yang belajar ilmu komputer. Dalam kompetisi ini pelajar dan mahasiswa dituntut agar bekerjasama menggunakan kretivitas, pasion, dan pengetahuan tentang teknologi untuk memberikan solusi di kehidupan.

Sudah dua tim dari Indonesia yang pernah memenangkan kompetisi ini secara Global, yaitu Solite Studio pada tahun 2013 dan None Developer pada tahun 2016, keduanya dari Universitas Trunojoyo Madura. Selain secara Global, salah satu tim dari Indonesia juga pernah menjuarai kompetisi ini di ajang Asia Tenggara, yaitu CIMOL yang berasal dari Institut Teknologi Bandung pada tahun 2017.

Untuk mengikuti kompetisi ini, semua anggota tim harus mendaftar ke portal Imagine Cup dengan menggunakan Akun Microsoft terlebih dulu kemudian melengkapi data-data profil di akun tersebut.

Kompetisi tahunan Microsoft ini diselenggarakan dalam beberapa tahapan. Pertama, seluruh peserta akan dijaring melalui tahap seleksi pertama, yaitu Initial Submission. Dalam tahap ini, seluruh peserta diwajibkan untuk mengirimkan diskripsi proyek dalam bentuk dokumen dan sebuah video berdurasi maksimal 10 menit.

Melalui dokumen diskripsi dan video, peserta harus dapat menjelaskan latar belakang masalah, cara mengatasi permasalahan yang ditawarakan, serta produk yang dikembangkan. Untuk dokumen, peserta dapat mengirimkan dokumen dalam bentuk Microsoft Word dengan batasan maksimal 10 halaman atau Microsoft Power Point dengan batasan maksimal 20 Slides.

Submision atau pengajuan proyek akan diterima hingga tanggal 14 Februari 2018 pukul 23:59 WIB. Sedangkan hasilnya akan diumumkan pada tanggal 21 Februari 2018, yang akan menunjukan siapa saja yang telah berhasil lolos ke semifinal.

Setelah berhasil disaring, peserta akan diikutkan dalam tahap ke dua, yaitu tahap semifinal di negaranya masing-masing. Di Indonesia, tahap ini akan diselenggarakan pada  tanggal 3 Maret 2018 bertempat di kantor Microsoft Indonesia, Jakarta.

Semua peserta yang lolos di semifinal, dituntut untuk menyampaikan proyeknya dalam bentuk presentasi selama 10 menit dalam bahasa Inggris tanpa penerjemah. Selain presentasi, peserta juga harus menghadapi sesi tanya jawab selama 10 menit setelah sesi presentasi selesai.

Tahap selanjutnya, para peserta yang telah diseleksi pada tahap ke-2 dapat bertanding dalam Final di negaranya. Untuk peserta Indonesia, tahap Final khusus Indonesia akan diselenggarakan pada pada tanggal 13 Maret 2018 di Jakarta.

Seperti pada tahap sebelumnya, peserta akan diminta untuk presentasi dan menjawab pertanyaan. Yang sedikit berbeda, peserta harus menyelesaikan 90% pengembangan produknya di tahap Final Indonesia, jika di tahap sebelumnya hanya dituntut untuk menyelesaikan minimal 70% produknya.

Jika berhasil lolos dari tahap Final ini, peserta dapat mengikuti Final Asia-Pasifik yang rencananya akan diselnggarakan pada bulan April 2018. Dan jika dapat menjuarai Final di Asia-Pasifik, peserta berkempatan untuk bertarung dengan pemenang-pemenang wilayah secara Global di Final Dunia di Amerika serikat, dengan kesempatan memenangkan hadiah sebesar USD 100.000.

Jika Anda tertarik untuk mengikuti ajang kompetisi ini, Anda dapat membaca informasi lengkapnya di laman berikut ini. Sedangkan untuk syarat dan ketentuannya dapat Anda unduh melalui tautan berikut ini.