Koprol akhirnya resmi berbahasa Indonesia. Setelah setahun lebih Koprol hanya memiliki satu pilihan bahasa, yaitu Bahasa Inggris, beberapa hari yang lalu akhirnya diluncurkan pilihan Bahasa Indonesia di Koprol. Suatu minor update yang tentunya berdampak major, dikarenakan sejak dulu banyak yang bertanya-tanya kenapa justru Koprol yang berasal dari Indonesia tidak memiliki pilihan Bahasa Indonesia. Dan juga pemilihan waktunya dirasa cukup tepat, bersamaan dengan peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia yang ke 65. Nasionalis? Maybe.
Koprol in Bahasa pertama kali diperkenalkan di aplikasi J2ME mereka yang dirilis beberapa hari lalu, lalu sehari setelah nya baru giliran versi web-nya. Namun sayangnya pilihan Bahasa Indonesia ini belum tersedia di aplikasi Blackberry versi terbaru Koprol (v 0.1.5) . Mari kita bersama-sama berdoa :D
Memang masih ada beberapa kekurangan di sana-sini dengan versi Bahasa Indonesia nya Koprol ini, seperti bahasa yang belum baku, dan ada juga beberapa bagian yang belum berbahasa Indonesia, seperti Reviews, Created, Approved seperti gambar di samping. Tapi tentunya Koprol team akan segera memperbaiki ini semua, kita tinggal menunggu hari baik nya :p
Beberapa minggu terakhir memang Koprol sepertinya sedang sibuk-sibuknya. Setelah meluncurkan fitur baru (Kurator) beberapa minggu lalu, perubahan logo (dan mungkin juga nama) menjadi Yahoo! Koprol, implementasi Yahoo! Geo Technologies yang memudahkan penambahan tempat di seluruh dunia, Koprol juga meluncurkan kampanye new to net yang diusungnya bersama Yahoo! dalam sebuah konferensi pers minggu lalu. Dalam event tersebut Koprol juga meluncurkan aplikasi resmi mereka untuk semua handphone berbasis Java (J2ME). Sibuk? Banget..
Sejak diakuisisi Yahoo! beberapa bulan yang lalu memang Koprol seperti mendapat semangat baru, cukup banyak improvement dan fitur-fitur baru yang dikeluarkan, dan juga tentunya, gosip-gosip baru. tentunya menarik menunggu kejutan-kejutan lain dari Koprol dalam waktu dekat ini. Kejutan macam apa yang teman-teman inginkan dari Koprol? Ditunggu komentarnya :)
*p.s anyway aplikasi Java Koprol bisa diunduh di www.koprol.com/download . Untuk Blackberry user di www.koprol.com/blackberry