Berita

Kuatkan Teknologi Internet of Things, Microsoft Akuisisi Solair

[sumber: Wikimedia]

Beberapa waktu lalu Microsoft telah mengakusisi Solair untuk digunakan sebagai bagian perluasan dari Microsoft Azure IoT Suite. Solair merupakan sebuah perusahaan yang menyediakan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk bekerja dengan semua perangkat yang tersambung ke dalam jaringan Internet mereka. Solair menawarkan perangkat lunak yang dijalankan sebagai layanan cloud pada infrastruktur perusahaan.

Solair memberikan gateway hardware yang dapat digunakan perusahaan di tempat mereka untuk antarmuka antara perangkat dan cloud. Microsoft akan memberikan solusi penyebaran dan kustomisasi IoT milik Solair yang dibangun di dalam platform cloud Microsoft Azure. Microsoft Azure direkayasa untuk membantu bisnis dalam industri apapun manfaatkan IoT agar berjalan lebih efisien dan menguntungkan.

Semisal yang telah dikerjakan adalah Solair telah membawa kekuatan IoT ke dalam sistem mesin ekspreso Rancilio Grup. Sehingga, pabrikan asal Italia tersebut dapat memantau mesin dan menghasilkan efisiensi yang lebih besar di seluruh rantai dalam pemasokan.

Dengan menggunakan kekuatan data berbasis cloud dan analisinya, Solair berhasil membantu Rancilio Grup mengurangi pembiayaan dan dapat meningkatkan pendapatan. Dengan adanya akusisi ini, Microsoft dan Solair berharap dapat membawa kekuatan IoT dengan sekenario baru dan unik bagi pelanggannya.

Perusahaan-perusahaan besar sedang berlomba untuk membangun layanan cloud mereka sendiri dalam menyediakan layanan perangkat IoT, seperti Amazon Web Services IoT serta penambahan dari Oracle dan Salesforce.

Hal tersebut dilakukan juga oleh Microsoft dengan akuisisinya terhadap Solair. Meskipun IoT belum menjadi ranah yang banyak dikembangkan Microsoft.

[Via Venturebeat]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019