Kemarin secara resmi Lazada, Zalora, Bukalapak.com, bersama 40 situs e-commerce di Indonesia meluncurkan Kampanye Lebaran Belanja Online. Kampanye ini diselenggarakan untuk memeriahkan datangnya bulan suci Ramadhan 1436 Hijriah.
Nantinya dalam kampanye Lebaran Belanja Online ini akan memberikan potongan harga hingga 80 persen bagi pembeli di seluruh toko online atau e-commerce yang ikut menyelenggarakan acara ini. Untuk waktunya sendiri akan berlangsung selama 10 hari mulai dari tanggal 25 Juni hingga 5 Juli 2015.
Lebaran Belanja Online ini awalnya merupakan inisiasi dari Lazada, Zalora, dan BukaLapak dalam mengedukasi lebih banyak konsumen di Indonesia mengenai manfaat dari belanja online. Dengan kegiatan yang dilakukan secara bersama-sama ini membuka peluang dalam memperkenalkan lebih banyak toko online e-commerce pada masyarakat Indonesia.
Dalam kampanye ini menghadirkan berbagai macam produk dan jasa menarik seperti makanan, kue-kue untuk lebaran, gadget, peralatan rumah, koleksi fashion, aksesoris, lifestyle, olahraga, transportasi, dan masih banyak lagi.
Bagi pembaca yang merupakan nasabah CIMB Niaga dapat melakukan transaksi belanja online menggunakan kartu kredit CIMB Niaga dan mendapatkan tambahan potongan harga hingga 20 % dan cicilan 0 % hingga 12 bulan di toko e-commerce tertentu. Selain itu, bagi pengguna Indosat dapat menikmati diskon tambahan hingga 20%.
Menurut pihak penyelenggara, kampanye ini merupakan kesempatan besar bagi masyarakat di seluruh Indonesia untuk mendapatkan potongan harga dalam berbelanja kebutuhan hari raya Idul Fitri. Hal ini membuat konsumen dapat hemat dalam biaya dan waktu karena dilakukan secara online tanpa harus pergi ke toko offline.
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…