Categories: Berita

Xiaomi Resmi Perkenalkan Smartphone Flagship Mi Note dan Mi Note Pro

Hari ini secara resmi Xiaomi merilis produk terbarunya, Mi Note dan Mi Note Pro, di Beijing Tiongkok. Mi Note ini merupakan ponsel pintar yang menjadi andalan terbaru dari Xiaomi memiliki layar sebesar 5.7 inci beresolusi 1920×1080 dengan teknologi Nega Negative panel yang dilindungi Corning Gorilla Glass 3.

Selain itu, Mi Note menggunakan kaca 3D melengkung pada bagian belakang casing dan 2.5 D melengkung pada bagian layar. Hampir sama dengan ponsel pintar yang memiliki layar 5 inci ke atas, Mi Note ini dilengkapi dengan fitur pengoperasian satu tangan yang dapat diatur besarnya menjadi 3.5, 4, atau 4.5 inci.

Mi Note ini telah dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 801 berinti empat dengan kecepatan 2.5 GHz, GPU Adreno 330, RAM sebesar 3 GB, dan baterai 3000 mAh. Selain itu, ponsel pintar ini telah mendukung penggunaan dua kartu SIM berteknologi 4G LTE yang terdiri dari mikro SIM dan nano SIM.

Lei Jun Selaku CEO Xiaomi Memperkenalkan Mi Note

Dari sisi kamera, ponsel pintar ini menggunakan teknologi Sony untuk kamera belakang dengan besar sensor 13 MP yang dilengkapi dengan Optical Image Stabilisation (OIS). Sedangkan untuk kamera depan menggunakan sensor sebesar 4 MP.

Tak ketinggalan, Xiaomi memperkenalkan juga Mi Note Pro yang telah dibenamkan prosesor Snapdragon 810 dengan teknologi 64-bit berinti delapan, GPU Adreno 430, dan RAM sebesar 4 GB. Mi Note Pro ini telah mendukung teknologi 4G LTE-CAT 9 dan memiliki lebar layar 5.7 inci dengan resolusi 2560×1440.

Nantinya ketika kedua produk ini dijual di Tiongkok, Xiaomi akan membanderolnya dengan harga sebesar 2299 Yuan atau sekitar 4.6 juta Rupiah untuk Mi Note dengan kapasitas 16 GB, 2799 Yuan atau sekitar 5.6 juta Rupiah untuk Mi Note dengan kapasitas 64 GB, dan 3299 Yuan atau sekitar 6.7 juta Rupiah untuk Mi Note Pro dengan kapasitas penyimpanan 64 GB.

Share
Published by
Adhitya Wibawa Putra

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019