ziliun

Microsoft Umumkan Ekspansi SQL Server ke Linux Sebagai Penyedia Solusi Lintas Platform

[sumber: YouTube]

Microsoft mengumumkan bahwa SQL Server akan dikembangkan juga untuk sistem operasi Linux mulai tanggal 7 Maret 2016 kemarin. Untuk sementara, Microsoft baru menawarkan inti dari kemampuan database rasional sebagai pratinjau. Microsoft menargetkan ketersediaan SQL Server ini secara penuh pada pertengahan tahun 2017.

Dengan pengembangan ini SQL Server dapat mengirimkan platform data yang konsisten antara Windows Server dan Linux. Sehingga pengguna dapat mengakses data-data baik secara lokal atau berbasis cloud, kapan pun dan dimana pun dengan lebih fleksibel.

Microsoft telah berkomitmen untuk menjadi penyedia solusi lintas platform dan membuktikannya dengan membawa produk utamanya ke Linux. Microsoft yang memiliki kemampuan dan pengalaman yang telah terbukti berkaitan dengan SQL Server akan menawarkan aset berharga tersebut kepada pelanggan Linux di seluruh belahan dunia.

Ekspansi SQL Server untuk Linux ini akan memudahkan pelanggan memanfaatkan keuntungan layanan Azure Data Lake dari Ubuntu. Selain itu, developer dapat membangun sebuah aplikasi modern berbasis kemampuan SQL Server.

Pratinjau SQL Server untuk Linux telah tersedia bersamaan dengan pengumuman tentang ekspansi SQL Server ke Linux secara privat. Microsoft berharap dapat bekerja sama dengan komunitas, pelanggan, dan mitranya untuk membawa Ekspansi SQL Server untuk Linux ke pasar dunia.

Untuk mempelajari atau mengetahui lebih lanjut tentang ekspansi SQL Server ke Sistem Operasi Linux, pembaca dapat mendaftarkan diri untuk mendapatkan pembaruan reguler dan memberikan masukan kepada tim pengembang.

 

[via Microsoft Blog]

Share
Published by
Sukindar

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019