Berita

Moto Z dan Z Play dengan Moto Mods Resmi Hadir di Indonesia

Hari ini secara resmi Lenovo membawa kejutan ke Indonesia dengan menghadirkan dua smartphone flagship andalannya yang bernama Moto Z dan Z Play. Kedua smartphone ini masuk dalam jajaran flagship dan sama-sama memiliki spesifikasi hardware yang mumpuni.

Tak hanya itu, dukungan aksesoris modular yang bernama Moto Mods membuat kedua smartphone ini bisa dibilang unik. Dengan adanya Moto Mods ini memungkinkan Moto Z dan Z Play memiliki fungsi tambahan, seperti JBL Soundboost yang mampu menghadirkan suara lantang, Incipio Powerpack yang memberikan baterai tambahan, Insta-Share Projector yang memberikan fungsi proyektor, Hasselblad True Zoom yang mampu membuat kamera memiliki kemampuan 10 kali optical zoom, dan Moto Style Shell yang memberikan desain casing belakang menarik.

Untuk spesifikasi hardware yang dimiliki oleh Moto Z terdiri dari prosesor Qualcomm Snapdragon 820 Quad-core 1,8 GHz, RAM 4 GB, penyimpanan internal 64 GB yang dapat ditambahkan microSD hingga 2 TB, layar 5,5 inci yang beresolusi QHD (2.560 x 1.440 piksel), kamera belakang 13 MP dengan aperture f/1.8 + OIS, kamera depan 5 MP dengan aperture f/2.2, baterai berkapasitas 2.600 mAh dengan dukungan TurboPower, dukungan dua kartu SIM dengan jaringan 4G-LTE, Android Marshmallow, sensor fingerprint, dan port USB Type-C.

Sementara Moto Z Play memiliki spesifikasi hardware yang terdiri dari layar 5,5 inci yang beresolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel), prosesor Qualcomm Snapdragon 625 Octa-core, RAM 3 GB, penyimpanan internal 32 GB yang dapat ditambahkan microSD hingga 2 TB, kamera belakang 16 Mp dengan aperture f/2.0 + PDAF, kamera depan 5 MP dengan aperture f/2.2, baterai berkapasitas 3.510 mAh dengan dukungan TurboPower, dukungan dua kartu SIM dengan jaringan 4G-LTE, Android Marshmallow, sensor fingerprint, dan port USB Type-C.

Dari segi performa memang Moto Z lebih unggul dibandingkan Moto Z Play, namun dari kemampuan daya tahan baterai maka Moto Z Play pemenangnya. Selain itu, dikabarkan sistem operasi kedua smartphone ini bisa ditingkatkan hingga Android Nougat.

Kedua smartphone yang satu ini akan hadir mulai tanggal 27 Januari 2017 melalui toko offline dan online yang menjadi mitra Lenovo. Untuk harga Moto Z mencapai Rp 8.499.000 dan Moto Z Play mencapai Rp 5.899.000.

Selain itu terdapat juga harga bundling dengan Moto Mods yang terdiri dari Moto Z + JBL SoundBoost Speaker sebesar Rp 9.999.000, Moto Z + Hasselblad True Zoom Camera sebesar Rp 11.999.000, Moto Z + Insta-share Projector sebesar Rp 12.999.000, Moto Z Play + JBL SoundBoost Speaker sebesar Rp 7.399.000, Moto Z Play + Hasselblad True Zoom sebesar Rp 9.399.000, dan Moto Z Play + Insta-share Projector sebesar Rp 10.399.000.

* Artikel ini dirilis pertama kali di gadgetren.com, Gadgetren adalah situs divisi TeknoJurnal khusus untuk gadget

Share
Published by
Adhitya Wibawa Putra

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019