Nano SIM Card – Kartu SIM Generasi Terbaru


Pembaca mungkin sudah banyak yang tahu bahwa iPhone 5 telah dirilis oleh pihak Apple pada tanggal 12 September 2012 kemarin. Untuk tampilan iPhone secara sekilas tidak terlalu berubah dibandingkan iPhone 4S, hanya layarnya tampak memanjang menjadi 4 inci. Selain soal layar, ada satu hal lagi yang menarik dari iPhone 5 yaitu digunakannya kartu sim model baru, Nano SIM.

Setiap handphone pastinya membutuhkan sebuah kartu SIM agar si penggunanya bisa berlangganan layanan penyedia jasa telekomunikasi selular. Kartu SIM sendiri kini sudah mencapai generasi ketiga, Nano SIM, di mana berukuran sangat kecil dan hanya tersisa lempeng chipset tembaga milik penyedia jasa telekomunikasi seluler. Kartu SIM generasi pertama berukuran 15×25 mm, generasi kedua berukuran 15 x 12 mm atau yang biasa disebut Micro-SIM, dan kartu SIM generasi paling terbaru berukuran cukup kecil yaitu 8.9 x 12.3 mm yang disebut Nano SIM.

Perkembangan kartu SIM

Nano SIM merupakan hasil penelitian yang dilakukan oleh Apple terhadap iPhone 5 yang harus menggunakan kartu SIM Card model ini. Ukurannya yang kecil mungkin akan menyulitkan pengguna pada saat memasukannya ke dalam iPhone 5, akan tetapi karena iPhone 5 bentuknya sangat tipis dan padat, maka membutuhkan kartu SIM yang kecil agar lebih efisien.

Apabila pembaca ingin merubah kartu SIM menjadi Nano SIM akan cukup sulit karena selain ukurannya yang kecil Nano SIM hanya menyisakan chipset tembaga sehingga anda harus berhati-hati agar chipset tidak tergores atau malah terpotong.

Nano SIM sendiri akan tersedia di awal peluncuran iPhone 5 di daerah-daerah seperti Australia, Singapura, atau Hongkong pada tanggal 21 September 2012. Namun, untuk di Indonesia sendiri operator seluler akan berusaha memesannya pada bulan Oktober 2012 sambil menunggu iPhone 5 dirilis pada bulan Desember 2012 di Indonesia.

Menurut saya, Apple membuat Nano SIM ini selain agar lebih efisien juga agar terlihat lebih ekslusif dibandingkan dengan perusahaan pembuat smartphone lainnya. Kita tunggu saja respon pasar di dunia mengenai penggunaan Nano SIM pada smartphone besutan Apple ini, apakah akan diterima dengan baik atau malah direspon negatif atau malah akan menjadi standar baru untuk smartphone lainnya juga.