[Sumber: Pixabay]
Node.js merilis versi stabilnya setelah beberapa bulan yang lalu merilis versi 4.0. Kali ini, Node.js merilis kerangka kerja versi 6.0 untuk Node.js dengan penambahan beberapa peningkatan dan fitur baru.
Dalam versi 6.0, kerangka Node.js membawa beberapa peningkatan kinerja yang lebih mumpuni. Peningkatan kinerja tersebut salah satunya adalah peningkatan kecepatan signifikan yang diterapkan pada module loadingĀ dalam Node.js versi terbaru ini.
Selain itu, Node.js juga memberikan peningkatan yang lebih baik untuk melakukan pengujian dan membuat dokumentasi-dokumentasi saat melakukan pengerjaan proyek. Peningkatan-peningkatan tersebut seperti peningkatan penggunaan Buffer dan File System API pada Node.js.
Versi 6.0 dari Node.js juga membawa fitur dari versi sebelumnya, yaitu JavaScript Engine V8 yang sebelumnya dibesutkan pada versi 5. Dengan JavaScript Engine V8, Node.js Versi 6.0 dapat mendukung 93 persen dari seluruh fitur bahasa ES6. Akan tetapi, apabila developer telah memiliki addon tertanam yang terinstall sebelumnya, developer harus melakukan kompilasi ulang agar tidak terjadi kesalahan saat runtime.
Untuk mencoba fitur-fitur terbaru, developer dapat memperbarui Node.js ke versi selanjutnya. Selain itu, bagi para pengguna versi 4, dukungan untuk versi tersebut hanya sampai pada April 2017.
Dan bagi pengguna versi 5, dukungan akan dilakukan dua bulan sebelum semua pengguna bertransisi ke versi 6. Untuk menggunakan versi 6, para developer dapat mengunduh dari laman Node.js dan membaca catatan dari perilisan versi ini.
[Via The Next Web]
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…