Sebagian developer di dunia ini sedang berlomba-lomba dalam pembuatan sistem kecerdasan buatan. Oleh karena itu, Microsoft membuat sebuah toolkit untuk para developer dimana toolkit tersebut dapat mempercepat kemajuan di bidang sistem kecerdasan buatan.
Microsoft merilis sebuah toolkit komputasi jaringan di GitHub. Dengan menggunakan toolkit ini para pengembang dapat mempercepat kemajuan dalam membuat komputer yang dapat mengerti ucapan serta mempercepat peralatan yang menghambat kinerja para developer sebelumnya.
Tujuan utama dibuatnya toolkit ini adalah agar developer dapat meneliti sistem kecerdasan buatan lebih mendalam. Untuk itu, Microsoft telah merilis toolkit ini secara terbuka untuk para developer. Toolkit yang diberi nama Computational Network Toolkit (CNTK) ini sebenarnya sudah dirilis untuk kalangan akademisi pada bulan April 2015 kemarin. Namun mulai tanggal 25 Januari 2015, siapapun dapat menikmati CNTK karena Microsoft merilisnya dengan lisensi terbuka.
Dalam test internal yang dilakukan oleh Microsoft, CNTK lebih efisien dari empat toolkit komputasi lainnya yang sering digunakan para developer dalam meneliti sebuah model tertentu seperti speech recognition dan image recognition. Hal tersebut dikarenakan CNTK memiliki kemampuan komunikasi yang lebih baik dibandingkan Theano, Tensor Flow, Torch 7, dan Caffe.
sumber: Microsoft
Sebenarnya, Microsoft menggunakan CNTK pada sebuah komputer yang sangat bertenaga yang menggunakan Graphics Processing Unit ( GPU). Meskipun sebenarnya GPU didesain untuk keperluan grafis, peneliti dari Microsoft menemukan sebuah fakta bahwa GPU sangat ideal digunakan untuk memproses berbagai macam Algoritma yang dapat menyebabkan kemajuan besar dalam teknologi seperti kemampuan mendengar, bicara, memahami ucapan, dan mengenali gambar serta gerakan pada komputer.
[Sumber: Microsoft]