Kadang saya suka ingin tahu sistem operasi mobile mana yang menjadi pilihan para pengembang aplikasi mobile baik itu para pengembang lokal ataupun luar negeri. Sejauh pengamatan saya sendiri secara kasar, untuk pengembang lokal mereka paling tertarik untuk mengembangkan aplikasi di sistem operasi Google Android, Nokia Symbian. Apple iOS dan BlackBerry OS hanya beberapa yang saya tahu, dan untuk sistem operasi lainnya seperti Windows Phone 7 paling saya jarang temui pengembangnya.
Nah kali ini saya ingin mengajak pembaca untuk mengisi polling berikut tentang sistem operasi mobile mana yang paling menarik untuk dibuat aplikasinya:
[polldaddy poll=5006260]
Untuk sedikit tambahan, di luar negeri Appcelerator dan IDC melakukan survey tentang hal tersebut dan hasilnya menempatkan Apple iOS dan Google Android pada urutan teratas. Namun perlu dicatat, data dari Appcelerator dan IDC ini jangan dijadikan sumber data utama karena datanya tidak cukup valid.