[Sumber: Flickr]
Siapa yang tidak kenal Qualcomm? Perusahaan pengembang chip yang terkenal dengan berbagai macam inti pemroses yang digunakan pada banyak perangkat mobile tersebut mengenalkan perangkat kamera terbaru besutannya. Tak hanya sekedar kamera untuk menangkap gambar, kamera dengan sebutan Clear Sight besutan Qualcomm ini diklaim dapat mengambil gambar dengan hasil yang sangat mengagumkan dengan proses yang meniru mata manusia.
Qualcomm sebelumnya juga pernah menjadi perusahaan yang berada dibalik konfigurasi dual kamera seperti yang terpasang pada LG G5. Konfigurasi dual kamera yang dihasilkan pun memiliki hasil yang sangat luar biasa. Dan kali ini, Qualcomm berjanji akan mengembangkan kamera tersebut, agar menjadi lebih baik lagi dari kamera generasi sebelumnya.
Clear Sight besutan Qualcomm ini menawarkan dua buah lensa dengan warna yang berbeda untuk mengambil gambar, yang satu berwarna hitam dan satunya berwarna putih. Masing-masing lensa dari Clear Sight memiliki sensor yang yang dibangun dengan kemampuan lebih spesifik. Salah satu sensor lensa memiliki kemampuan untuk mengambil gambar dengan data gambar full color, sedangkan sensor lainnya memiliki kemampuan untuk mengambil gambar yang sama dalam tampilan warna hitam dan putih.
Sensor untuk warna hitam dan putih akan memberikan penangkapan cahaya yang lebih baik tanpa menggunakan filter warna. Sehingga, gambar yang akan dihasilkan akan semakin tajam dengan sedikit noise dan pengambilan fokus yang lebih cepat.
Hasil data gambar dari kedua sensor milik kamera Clear Sight akan digabungkan menjadi satu untuk menghasilkan gambar dengan kualitas yang lebih terang dan lebih tajam. Paket dari kedua sensor dan lensa akan dibangun dalam satu buah modul terintegrasi. Tak hanya perangkat keras Clear Sight, Qualcomm juga mengembangkan perangkat lunak yang akan mengizinkan pemroses sinyal gambar Spectra mengambil dua gambar secara bersamaan dan menggabungkannya secara langsung.
Akan tetapi, kamera Clear Sight ini hanya akan tersedia untuk perangkat dengan prosesor Snapdragon 820 dan Snapdragon 821. Namun, perusahaan Qualcomm belum menyebutkan perangkat apa yang akan menggunakan Clear Sight untuk pertama kalinya.
[Sumber: AndroidCentral]
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…