Categories: Berita

Qualcomm Snapdragon 820 Dukung Jaringan LTE Cat 12 Hingga Kecepatan Unduh 600 Mbps

Kemarin secara resmi, Qualcomm mengumumkan beragam produk dan teknologi terbarunya di Jakarta. Salah satu produk dari Qualcomm yang menarik perhatian saya adalah prosesor Qualcomm Snapdragon 820. Menariknya, dalam prosesor ini berhasil diintegrasikan modem LTE X12 yang menyajikan teknologi 4G-LTE dan Wi-Fi.

Dengan adanya modem LTE X12 ini memungkinkan prosesor Snapdragon 820 mendukung teknologi jaringan LTE Advanced Cat 12 untuk kecepatan unduh hingga 600 Mbps dan Cat 13 untuk kecepatan unggah hingga 150 Mbps. Prosesor Snapdragon 820 juga merupakan prosesor komersil pertama yang memberikan dukungan LTE 4×4 Multi-Input Multi-Output (MIMO) yang dirancang untuk menggandakan kecepatan unduh throughput di satu LTE carrier.

Sebagai tambahan, prosesor ini juga memiliki fitur Uplink Data Compression (UDC), sebuah fitur dimana dapat memilih modem LTE Snapdragon, dan dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam menggunakan aplikasi seperti mempercepat loading waktu pada halaman web yang dibuka.

Prosesor Snapdragon 820 memiliki teknologi konvergensi canggih antara LTE dan Wi-Fi, serta spektrum berlisensi dan tidak berlisensi yang terdri dari LTE-Unlicensed, LTE serta Wi-Fi Link Aggregation (LWA), Panggilan Wi-Fi generasi terkini, dan Antenna sharing. Snaprdragon 820 merupakan prosesor komersil pertama yang menawarkan dukungan LTE-Unlicensed yang komprehensif ketika dipasangkan dengan WTR 3950 yang dapat meningkatkan kapasitas jaringan mobile dan throughput pengguna dengan menggabungkan pita LTE berlisensi dan tanpa lisensi.

LTE serta Wi-Fi Link Aggregation (LW) merupakan metode untuk penggabungan spektrum berlisensi dan tidak berlisensi yang dirancang untuk operator memanfaatkan infrastruktur Wi-Fi untuk menambah kapasitas jaringan LTE berlisensi dengan kapasitas spektrum tanpa lisensi. Selanjutnya, modem LTE X12 mendukung layanan panggilan HD Voice over LTE (VoLTE) dan Video over LTE (ViLTE) menggunakan IP Multimedia Subsystem dengan dukungan untuk kontinuitas panggilan antara LTE dan Wi-Fi.

Selain itu Modem terbaru ini mendukung beberapa skema antenna sharing antara LTE dan Wi-Fi, didesain untuk mempermudah manufaktur dalam merancang perangkat dengan teknologi terbaru seperti LTE-U, 4×4 LTE MIMO, dan 2-stream Wi-Fi dengan bentuk yang tetap menarik dan dampak performa minim di tiap teknologi. Pihak Qualcomm juga menambahkan bahwa Snapdragon Qualcomm 820 memiliki performa 2 kali lipat dibandingkan Qualcomm 810.

Share
Published by
Adhitya Wibawa Putra

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019