Categories: Berita

Rangkaian Acara ITS Expo 2013 Telah Selesai Dilaksanakan

ITS Expo 2013 yang telah diselenggarakan selama 5 hari berturut-turut akhirnya berakhir pada hari Jumat, 26 April 2013 lalu. Acara ini ditutup dengan acara Closing ITS Expo 2013 di Graha ITS Surabaya yang menggunakan konsep malam peleburan seni, ilmu dan budaya dengan sederet acara-acara menarik mulai dari pertunjukan hiburan, penghargaan juara kompetisi, sambutan-sambutan, peragaan busana, hingga bintang tamu D’Cinnamons.

Acara yang paling ditunggu para peserta adalah penghargaan juara di masing-masing kompetisi. Salah satu acara di bidang teknologi informasi yang diselenggarakan di ITS Expo 2013 adalah IT Contest. IT Contest merupakan salah satu cabang kompetisi tahunan yang selalu ada dalam rangkaian ITS EXPO. Kompetisi IT Contest ini selalu mengalami pembaharuan dan penambahan kategori kompetisi karena tujuan dari IT Contest ini tidak lain adalah kareng ingin menjadi wadah bagi para mahasiswa Indonesia untuk berlomba-lomba menciptakan teknologi yang memajukan bangsa dan memiliki daya saing di kancah nasional atau bahkan di internasional.

Para juara kompetisi-kompetisi di ITS Expo

Pada Closing ITS Expo 2013 malam itu, diselenggarakan penganuggerahan kepada semua juara kompetisi termasuk juga pada kompetisi IT Contest yang dibagi menjadi beberapa kategori. Para pemenang dari tiap kategori adalah sebagai berikut: Juara I : PENS dan Juara II : ITS di kategori Web Design, Juara I : ITS dan Juara II : Universitas Gunadarma di kategori aplikasi, dan  Juara I : Math Team Racing (ITS) dan Juara II : Floo Game (ITS) di kategori Game Development.

Hasil kreasi yang dibuat oleh para peserta IT Contest cukup bersaing dan inovatif sehingga para juri memutuskan untuk memilih yang terbaik dari semua peserta. Diharapkan para pemenang IT Contest dapat mengaplikasikan produknya bagi masyarakat di Indonesia sehingga akan menunjang kualitas dalam kemajuan teknologi ke arah yang lebih baik. Semoga lewat IT Contest ini dapat memberikan apresiasi pada karya-karya IT yang dihasilkan oleh para generasi muda Indonesia untuk berkembang dan sebagai fasilitas untuk menghidupkan dunia teknologi informasi di Indonesia.

Dengan selesainya acara puncak dari  ITS Expo 2013, maka rangkaian acara ITS Expo 2013 telah resmi ditutup. Menurut para peserta dan panitia diharapkan untuk acara tahun depan akan lebih baik dan lebih menarik lagi. Selain itu pastinya yang paling diharapkan adalah dengan adanya kompetisi, pameran, dan acara dari ITS Expo ini maka mampu meningkatkan minat terhadap ilmu pengetahuan dari tahun ke tahun.

[sumber foto]

* Disclosure: TeknoJurnal adalah salah satu media partner acara ini

Share
Published by
Adhitya Wibawa Putra

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019