Event komunitas StartupLokal kembali diselenggarakan pada tanggal 10 Februari 2011 yang bertempat di Gedung Kompas Gramedia jalan Panjang, Kebun Jeruk, Jakarta. Event yang sudah kesepuluh kalinya diadakan (StartupLokal V.10) , kali ini membahas mengenai legal dan HKI ( Hak Kekayaan Intelektual ). Bahasan yang cukup menarik sekaligus berat dan bermanfaat. Karena masih banyak dari pelaku usaha di dunia online maupun offline yang belum jelas betul mengenai Legal dan HKI ini (termasuk penulis).
StartupLokal V.10 kali ini di hadiri oleh narasumber yang memang berkompetensi di bidang Legal dan HKI Yaitu :
Moderator kali ini adalah Citra Purnawijaya @citrapw dari Ajita Creative.
StratupLokal V.10 ini dibuka oleh Stratupdate yang dibawakan oleh salah satu inisiator StartupLokal, Nuniek Tirta. Ada beberapa berita yang cukup menarik datang dari lewatmana.com, nulisbuku.com, sixreps.com, kartumuu.com, gantibaju.com, sendokgarpu.com, dan fimela.com.
Setelah itu ada penjelasan mengenai iMulai (Indonesia Mulai) 3.0 oleh Andy Laver Sirait (@andylaver). iMulai 3.0 ini merupakan inisiatif antara Microsoft dan USAID untuk mendorong semangat berinovasi dan berwirausaha di Indonesia.
Setelah penjelasana dari Andy Lover, acara di lanjutkan ke presentasi dari 3 Nara sumber yang telah disebutkan diatas.
Berikut adalah poin poin yang bisa saya ambil dari presentasi dari ke 3 nara sumber tersebut:
Menyosialisasikan Hak Kekayaaan Intelektual (HKI) telah dilakukan secara bersama-sama oleh pemerintah beserta lembaga swadaya masyarakat. Akan tetapi sejauh ini upaya sosialisasi tersebut tampaknya belum cukup berhasil.
Ada beberapa alasan yang mendasarinya. Pertama, konsep dan perlunya HKI belum dipahami secara benar di kalangan masyarakat. Kedua, kurang optimalnya upaya penegakan, baik oleh pemilik HKI itu sendiri maupun pemerintah sebagai penegak hukum. Ketiga, tidak adanya kesamaan pandangan dan pengertian mengenai pentingnya perlindungan dan penegakan HKI.
HKI sendiri telah menjadi salah satu isu penting yang selalu diperhatikan oleh kalangan negara-negara maju di dalam melakukan sebuah kerjasama atau bisnis. Globalisasi yang sangat identik dengan free market, free competition dan transparansi memberikan dampak yang cukup besar terhadap perlindungan HKI di Indonesia. Situasi seperti ini pun memberikan tantangan kepada Indonesia, di mana Indonesia diharuskan untuk dapat memberikan perlindungan yang memadai atas HKI sehingga terciptanya persaingan yang sehat yang tentu saja dapat memberikan kepercayaan kepada investor untuk berinvestasi di Indonesia.
Jadi HKI adalah hal penting dalam memulai sebuah usaha, sebuah startup ataupun kerja sama. Kita semua harus bersama sama sadar HKI, baik untuk melindungi apa yang kita punya dan mendapatkan hak yang sepadan dari apa yang telah kita hasilkan dan menghindari penyalahgunaan HKI.
Bagi yang tidak sempat hadir di StartupLokal V.10 kali ini bisa langsung menyaksikan di www.ustream.tv/channel/startuplokal. Terima kasih kepada teman kita Hadi Gunawan (@hadigunawan) yang sudah menyediakan live streaming untuk acara ini.
Untuk referensi tambahah tentang meetup ini bisa ke link-link berikut:
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…