Categories: Berita

Samsung App Store Telah Mencapai 100 Juta Download

Samsung telah mengumumkan bahwa Apps Store resmi milik mereka telah mencapai 100 Juta aplikasi yang didownload semenjak layanan ini dirilis pada Juni 2010 dengan produk Smartphone Samsung Wave. Samsung Apps Store telah tumbuh dengan pesat sejak diluncurkan, terbukti dengan pencapaian 10 juta download dalam tiga bulan pertama, yang kemudian meroket menjadi 100 juta download pada bulan Maret 2011, berarti hanya sepuluh bulan setelah layanan ini dibuka.

Dengan hasil seperti ini nampaknya Samsung cukup sukses dalam menjalankan App Store buatan mereka ini. Didukung pula dengan aplikasi yang dapat diakses baik di produk Televisi ataupun di produk smartphone mereka. Samsung Apps Store ini sendiri memiliki basis pengguna di kawasan Eropa, dimana Perancis menjadi negara terbesar dalam jumlah download. Dengan Jerman dan Spanyol berada di belakangnya. Ke tiga negara Eropa ini mendominasi lebih dari sekitar 40% dari jumlah download keseluruhan dari Samsung App Store.

SmartHub Apps di SmartTV

Samsung App Store sendiri saat ini menampung lebih dari 13.000 aplikasi. Samsung App Store nampaknya telah cukup tumbuh menjadi pesaing yang mesti diwaspadai. Menarik untuk kita amati pergerakan selanjutnya dari Samsung App Store. Apakah nantinya mereka dapat menjaga pertumbuhan yang cukup pesat ini kedepannya? Apakah mereka akan mampu bersaing menandingi Android Market? atau bahkan Apple AppStore?

Dengan inovasinya menghadirkan App Store di produk televisi mereka, serta mengimplementasikannya secara langsung pada produk SmartTV dan denganSamsung yang merupakan OEM level dunia, saya rasa Samsung akan dapat memepertahankan performa mereka kedepannya. Tentunya asalkan ada keseriusan dari pihak Samsung.

SmartHub Web Browser di SmartTV
Share
Published by
Putra Setia Utama

Recent Posts

Cisco Peringkatkan Kerentanan Kritis Dalam Cisco Data Center Network Manager

Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!

January 7, 2020

Optimal idM Meluncurkan OptimalCloud Partner Platform

Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!

January 6, 2020

Google Siapkan Coral Accelerator Module dan Coral Dev Board Mini untuk Tahun 2020

Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…

January 3, 2020

Google Kembangkan Model Kecerdasan Buatan Untuk Deteksi Kanker Payudara

Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…

January 3, 2020

Google Dorong Fitur Bubbles Notifications Ke Versi Stabil

Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…

December 31, 2019

Samsung Siapkan Lima Proyek dan Empat Startup C-Lab Untuk CES 2020

Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…

December 30, 2019