[Sumber: Flickr]
Samsung berencana untuk mengembangkan perangkat virtual reality yang dapat berdiri sendiri tanpa perangkat tambahan, seperti teknologi yang dibesutkan pada Oculus Rift dan HTC Vive. Perangkat tersebut akan dikembangkan melebihi perangkat kepala virtual reality miliknya, Samsung Gear VR.
Perangkat yang akan dikembangkan tersebut, nantinya tidak perlu menggunakan perangkat mobile dari Samsung. Perangkat kepala yang dikembangkan akan bekerja tanpa kabel. Samsung akan membesutkan perangkat ini dengan fitur pemindai gerakan dan tangan, meskipun fitur-fitur tersebut masih dieksplorasi sampai saat ini.
Menurut Injong Rhee, selaku kepala R&D untuk software dan layanan, kemungkinan membutuhkan waktu yang cukup lama sebelum perangkat kepala Samsung tersebut tercipta dengan menggunakan fitur-fitur tersebut.
Dengan pengembangan perangkat virtual reality, Samsung melihat dua langkah pengembangan Gear VR, yaitu perangkat kepala yang dapat digunakan untuk melihat tampilan dan melakukan komputasi dengan perangkat smartphone-nya.
Dua langkah pengembangan tersebut adalah pengembangan perangkat kepala virtual reality yang dapat digunakan secara mandiri dan peluncuran perangkat kamera 360 derajat pada tanggal 29 April 2016 mendatang.
Akan tetapi, rencana pengembangan perangkat virtual reality yang dapat berjalan sendiri menjadi sesuatu yang sangat menarik. Dengan munculnya rencana ini, hubungan kerja sama Samsung dengan Oculus dalam mengembangkan platform software untuk Gear VR dapat terancam.
Namun, hal tersebut dapat dimungkinkan bahwa Oculus dan pemilik Facebook dapat menjadi lebih dari sekedar platform operator, yang meninggalkannya untuk Samsung dan perusahaan lain untuk membangun perangkat kepala Oculus yang lebih bertenaga.
[Via Variety]
Cisco mengungkapkan tiga kerentanan dalam layanannya. Ini dia penanganannya!
Ini ulasan mengenai keuntungan OptimalCloud Partner Platform, platform baru milik Optimal idM!
Google kenalkan dua koleksi baru dari Coral. Dua koleksi baru ini bakal menambah kemampuan pengembangan…
Raksasa Google baru saja mengembangkan sistem pemindaian kanker payudara berbasis kecerdasan buatan. Bagaimana hasilnya, berikut…
Meski dikenalkan bersamaan dengan Android 10 Beta, sampai kini Bubbles Notifications masih dalam tahap pengembangan.…
Samsung akan kembali memamerkan hasil program C-Lab ke ajang CES 2020. Ini dia proyek dan…