Samsung Galaxy Note 9, Juara Flagship dengan Performa Canggih


Samsung Galaxy Note 9

Peluncuran flagship Samsung selalu ditunggu banyak orang. Termasuk kehadiran Galaxy Note 9, pemegang kasta tertinggi dari lini smartphone Samsung yang kini menjadi salah satu produk paling banyak dicari di situs pencarian Priceza karena pemesanannya sudah dibuka untuk pasar Indonesia.

Sejauh ini, apakah kamu tertarik  mengikuti pre-order Samsung Galaxy Note 9? Sebelum memutuskan untuk memesan smartphone ini, ada baiknya melihat ulasan singkat tentang Samsung Galaxy Note 9 berikut.

Infinity Display Terbesar dari Samsung

Bicara soal layar, Samsung Galaxy Note 9 menawarkan konsep Infinity Display berukuran terbesar dari Samsung. Melalui panel layar Super AMOLED seluas 6.4 inch beresolusi  Quad HD+ yang nyaris memenuhi bodi bagian depan, Samsung menjanjikan kenyamanan visual saat menikmati berbagai konten di dalam smartphone. Terlebih lagi, penampilan layarnya pun patut diacungi jempol karena memiliki kerapatan mencapai 516 ppi.

Masih sama seperti generasi terdahulunya, Samsung Galaxy Note 9 juga didukung sertifikasi IP68 sehingga anti air dan debu. Dengan frame alumunium yang dipadukan material Gorilla Glass 5 pada bagian depan dan belakang, tentunya smartphone ini mampu menyuguhkan penampilan yang cantik yang tahan terhadap goresan.

Kemampuan Powerfull untuk Berbagai Kebutuhan

Khusus untuk pasar Indonesia, Galaxy Note 9 didukung chipset kelas tertinggi buatan Samsung yakni Exynos 9810 Octa dengan pengolah grafis Mali-G72 MP18. Menawarkan dua konfigurasi memori yakni RAM 6GB dan ROM 128GB serta RAM 8GB dan ROM 512GB, tentunya smartphone ini siap menunjang segala kebutuhan mobile kamu, mulai dari gaming dengan grafis tinggi, menjalankan aplikasi berat bahkan menikmati konten video.

Tak hanya itu, Samsung juga menyematkan teknologi bernama water-carbon cooling system. Melalui teknologi ini, smartphone sanggup dipakai menjalankan game kelas berat dengan stabil dan tanpa lag, termasuk menjalankan game ekslusif, Fortnite, yang tersedia secara khusus untuk para pengguna Galaxy Note 9.

S Pen Canggih untuk Produktivitas

Fitur S Pen menjadi ciri khas dari seri Samsung Note. Pada smartphone ini, kemampuan S Pen mendapatkan peningkatan, seperti tingkat tekanan yang kini mencapai 4096 point untuk hasilkan pengalaman lebih nyata seakan menulis di atas kertas.

Tak kalah penting, S Pen juga telah terintegrasi dengan fitur konektivitas Bluetooth hemat energi. Hasilnya, kamu bisa menggunakan S Pen untuk mengatur fungsi kamera, melakukan presentasi bahkan terhubung dengan berbagai aplikasi pihak ketiga seperti YouTube.

Kamera Terbaik di Kelasnya

Selain performa, fitur kamera juga menjadi perhatian penting bagi konsumen. Pada Galaxy Note 9, Samsung menyematkan konfigurasi dual kamera 12 MP dengan lensa wide dan telephoto, di  mana keduanya sudah dilengkapi dengan fitur dual aperture untuk mengatur sistem pencahayaan sesuai kondisi aslinya, dual OIS, autofocus, serta fitur Live Focus yang memungkinkan kamu menangkap gambar dengan efek bokeh yang keren.

Sayangnya Samsung tidak melakukan perubahan pada kamera depan dan masih identik dengan generasi lamanya. Galaxy Note 9 menawarkan dukungan kamera depan dengan sensor 8 MP yang memiliki bukaan lensa sebesar f/1.7 dan terintegrasi dengan fitur AR Emoji.

Harga dan Ketersediaan Samsung Galaxy Note 9

Saat ini, konsumen di Indonesia sudah bisa memesan Samsung Galaxy Note 9 melalui beberapa situs e-commerce populer. Untuk varian RAM 6GB dengan memori internal 128GB, Samsung mematok harga Rp13.499.000, sementara varian RAM 8GB dengan memori internal 512GB ditawarkan dengan banderol Rp17.999.000.

Namun, Samsung menawarkan promo menarik selama masa pre-order ini dengan memberikan promo cashback dan hadiah berupa 1 unit Samsung Smart TV. Apakah kamu tertarik?