[Slide] Memonetasikan Pasar Internet dan Mobile di Indonesia


Ada slide menarik yang saya temukan yang isinya mencakup sebagian dari meet up MobileMonday Indonesia yang baru saja dilaksanakan hari senin lalu dengan topik “Mobile Ad/Marketing in Indonesia”. Pada slide tersebut terdapat beberapa poin yang menarik, di antaranya adalah:

  • Jumlah pengguna handphone di dunia 4 kali lebih banyak daripada pengguna PC dan 3 kali lebih banyak daripada TV
  • Mobile sangat besar di Indonesia dan akan terus membesar
  • 80% handphone yang dijual di Indonesia sudah dapat menggunakan Internet
  • Penetrasi handphone paling besar ada di kalangan anak muda (8-24 tahun)
  • Pada tahun 2013, total pengguna Internet via perangkat mobile di Indonesia akan mencapai setengah dari populasi Indonesia

Untuk lebih lanjutnya bisa membaca slide berikut ini:

[slideshare id=4373166&doc=monetizingindonesiainternetmobile-100601023359-phpapp02]